Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Piala Dunia 2022: Mulai Hari Ini, Dibuka Qatar Vs Ekuador

Kompas.com - 20/11/2022, 05:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Pertandingan antara tuan rumah Qatar dan Ekuador akan membuka rangkaian Piala Dunia 2022.

Berdasarkan jadwal Piala Dunia 2022, laga Qatar vs Ekuador bakal berlangsung di Stadion Al Bayt pada Minggu (20/11/2022) pukul 23.00 WIB.

Sebelum kickoff laga Qatar vs Ekuador, momen permulaan Piala Dunia 2022 akan lebih dulu dihiasi dengan upacara pembukaan.

Seperti edisi-edisi terdahulu, opening ceremony Piala Dunia 2022 Qatar diperkirakan bakal diwarnai dengan pertunjukan budaya tuan rumah dan penampilan musisi kenamaan dunia.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Opening Ceremony Piala Dunia 2022

Setelah upacara pembukaan rampung, barulah Qatar dan Ekuador memulai perjuangan pada laga pertama Piala Dunia 2022.

Bagi tuan rumah Qatar, ini akan menjadi penampilan pertamanya di putaran final Piala Dunia.

Namun, timnas Qatar dibayangi banyak beban menjelang penampilan pertamanya tersebut.

Beban yang ditanggung Qatar tak hanya soal polemik yang muncul terkait penunjukannya sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022.

Baca juga: Piala Dunia 2022, Menikmati Pertandingan Tanpa Alkohol

Di samping itu, Qatar menjadi negara dengan ranking FIFA terendah ketiga di antara semua peserta Piala Dunia kali ini.

Qatar yang berada di peringkat ke-50 dunia hanya unggul atas Arab Saudi (51) dam Ghana (61).

Kendati menanggung sejumlah beban berat, Qatar tetap percaya diri menatap persaingan di fase grup.

Pelatih timnas Qatar, Felix Sanchez, mengatakan bahwa skuad asuhannya memiliki senjata yang bisa dimaksimalkan.

"Kami punya senjata, kami harus menggunakanannya. Pada konteks ini, latihan-latihan kami membuat tim semakin kohesif," kata Sanchez, dikutip dari laman resmi FIFA.

Baca juga: Piala Dunia 2022: FIFA Ungkap Peningkatan Pendapatan hingga Rp 10 Triliun

Selain itu, Sanchez mengatakan bahwa timnya sangat antusias menyambut momen bersejarah pada laga pertama di Piala Dunia 2022.

"Negara juga sudah bekerja keras untuk mewujudkan momen ini dan kami juga menantinya karena ini momen bersejarah bagi kami," kata Felix Sanchez tegas.

Halaman:


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com