Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerard Pique Pensiun, Pertandingan Terakhir Barcelona Vs Almeria

Kompas.com - 04/11/2022, 05:50 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain bintang Barcelona, Gerard Pique, membuat kejutan ketika mengumumkan akan gantung sepatu alias pensiun akhir pekan ini.

Pique menyatakan pertandingan Barcelona vs Almeria akan menjadi laga terakhirnya sebagai pesepak bola profesional.

Hal itu disampaikan Pique lewat sebuah video yang dia unggah ke akun sosial media pribadinya pada Jumat (4/11/2022) dini hari WIB.

"Cules, saya Gerard. Banyak orang berbicara tentang saya dalam beberapa minggu atau bulan terakhir," kata Pique

"Sama seperti kalian, saya selalu menjadi fans Barcelona. Sepak bola telah memberi saya segalanya. Barcelona dan kalian Catalans juga telah memberi saya segalanya," ucap Pique.

"Mimpi saya sejak kecil adalah bermain untuk Barcelona memenangi semua gelar, menjadi juara Eropa dan dunia. Sekarang, mimpi itu sudah terwujud," tutur mantan kekasih Shakira itu.

"Saya ingin memberi tahu bahwa inilah saatnya untuk menutup perjalanan ini. Saya selalu mengatakan bahwa setelah Barcelona tidak ada tim lain. Itu akan terjadi," ucap mantann pemain Manchester United itu.

"Sabtu ini akan menjadi laga terakhir saya di Camp Nou. Saya akan menjadi fans Barclona lagi. Cepat atau lambat, saya akan kembali. Sampai jumpa di Camp Nou. Visca Barca!," tutur Pique.

Baca juga: Drama Gerard Pique, Ambisi Jadi Bek dengan Bayaran Tertinggi di Dunia

Gerard Pique memang tampak kesulitan bersaing setelah Barcelona merekrut Jules Kounde dan Andreas Christensen awal musim ini.

Pemain berusia 35 tahun itu baru bermain sembilan kali dengan hanya lima di antaranya sebagai starter.

Dikutip dari Mundo Deportivo, para petinggi Barcelona termasuk Presiden Joan Laporta dikabarkan terkejut dengan keputusan Pique.

Adapun pemain dan staf pelatih Barcelona dikabarkan sudah mengetahui Pique akan pensiun beberapa hari lalu.

Baca juga: Messi Buat Kesalahan Usai Bercerai dengan Barcelona

Keputusan Pique kali ini memang mengejutkan karena terlebih setelah Luis Enrique mengumumkan daftar skuad sementara timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022 tengah pekan ini.

Pique yang sebenarnya sudah pensiun dari sepak bola internasional pada 2018 di luar dugaan masuk ke dalam daftar skuad sementara timnas Spanyol.

Namun, keputusan pensiun kali ini membuat Pique dipastikan akan absen pada Piala Dunia 2022 Qatar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Wahda: Ronaldo Catat 66 Hattrick, Faris Najd Pesta Gol

Al Nassr Vs Al Wahda: Ronaldo Catat 66 Hattrick, Faris Najd Pesta Gol

Liga Lain
Jadwal Siaran Langsung Final Thomas dan Uber Cup 2024, Kans Indonesia Kawinkan Gelar

Jadwal Siaran Langsung Final Thomas dan Uber Cup 2024, Kans Indonesia Kawinkan Gelar

Badminton
Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Liga Spanyol
Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com