Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Buruk Messi setelah Argentina Dikalahkan Jerman dalam Final Piala Dunia 2014

Kompas.com - 02/11/2022, 19:25 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Lionel Messi pernah mengalami momen tak sedap saat Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2014.

Sosok berjulukan La Pulga ini mengaku tak pernah tidur dan terus memikirkannya hampir selama satu tahun.

Mantan agen Lionel Messi, Fabian Soldini, mengungkapkan hal tersebut kepada Infobae. Menurutnya, Messi yang menceritakan apa yang dialaminya.

Baca juga: Pengaruh Messi di MLS Lebih Besar Dibandingkan Pele Saat di Cosmos

"Ketika saya berada di rumahnya, setelah 10 tahun tak melihatnya, dia berkata kepadaku 'Fabi, selama satu tahun, saya terbangun pada malam hari karena memikirkan final di Brasil. Saya tak bisa tidur'," ujar Fabian Soldini.

"Hal itu terus mengganggunya dan selalu ada di kepalanya," tambah Soldini, yang mengaku tetap berhubungan baik dengan penyerang Paris Saint-Germain itu.

Piala Dunia 2014 berlangsung di Brasil. Messi sudah di ambang pintu meraih gelar juara Piala Dunia bersama timnas Argentina karena mereka berhasil mencapai final.

Sayang, dalam partai puncak yang berlangsung di Rio de Janeiro, 13 Juli 2014, Argentina gagal mengalahkan Jerman. Setelah bermain 0-0 sepanjang waktu normal, gawang Argentina jebol pada menit ke-113 oleh aksi Mario Goetze.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Messi bersama Tim Hebat, Saatnya La Pulga Juara

Alhasil, Messi harus menunggu lagi untuk mengakhiri penantian meraih gelar major bersama Albiceleste, julukan timnas Jerman. Tentu saja, hal tersebut sangat memengaruhi Messi.

"Ini soal cintanya. Dia mencintai timnas. Ini bukan Barcelona atau Newell... Cintanya untuk Argentina. Cinta terbesarnya adalah timnas," ujar Soldini soal alasan Messi begitu tertekan.

Hubungan profesional Messi dan Soldini berakhir pada 2005 karena beberapa alasan mengenai karier eks bintang Barcelona itu. Meski demikian, keduanya tetap bersahabat.

Kini, Messi memiliki satu kesempatan untuk kembali membawa Argentina berjaya dalam Piala Dunia. Setelah gagal pada 2014 dan 2018, kini mereka akan bertarung dalam Piala Dunia 2022 di Qatar, 20 November hingga 18 Desember.

Argentina tergabung di Grup C bersama dengan Arab Saudi, Meksiko dan Polandia. Albiceleste mengawali perjuangannya pada 22 November melawan Arab Saudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com