Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Top Skor Liga 1: Pato Teratas, Da Silva dan Spaso Siap Bersaing

Kompas.com - 16/09/2022, 15:01 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ujung tombak Borneo FC, Matheus Pato masih menempati posisi teratas daftar top skor Liga 1 2022-2023. Pato telah mengumpulkan sembilan gol di Liga 1 2022-2023 ini.

Nama-nama seperti David da Silva dan Ilija Spasojevic menghiasi urutan kedua dan ketiga pencetak gol terbanyak Liga 1 2022-2023. 

Pemain Persib, David da Silva sudah mencetak delapan gol musim ini dan penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, menempel ketat dengan koleksi tujuh gol. 

Da Silva memiliki kans untuk memperbanyak pundi-pundi golnya pada laga melawan Barito Putera pada Jumat (16/9/2022) pukul 15.30 WIB.

Baca juga: Persib Vs Barito Putera, Ciro Enggan Kehilangan Poin Lagi di Kandang

Persib Bandung akan menjamu Laskar Antasari, julukan Barito Putera di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Hasil Arema FC vs Persib Bandung: Striker Persib Bandung David da Silva saat berlaga dalam pertandingan melawan Arema FC pada lanjutan Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Minggu (11/9/2022). Hasil Arema FC vs Persib Bandung: Striker Persib Bandung David da Silva saat berlaga dalam pertandingan melawan Arema FC pada lanjutan Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Minggu (11/9/2022).

David da Silva menunjukkan kualitasnya ketika oa kembali mencetak gol pada kemenangan 2-1 Maung Bandung melawan Arema FC pada Minggu (11/9/2022).

Penyerang asal Brasil  tersebut mengaku semakin nyaman bersama Persib seiring jalannya Liga 1 2022-2023.

Apalagi, kehadiran pelatih asal Spanyol, Luis Milla, dikatakan memberi pengaruh besar bagi skuad Maung Bandung.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Persib Vs Barito Putera

“Pelatih melakukan pekerjaannya dengan luar biasa. Dia (Luis Milla) tahu apa yang dibutuhkan tim saat ini,” tegas Da Silva.

Daftar Top Skor Liga 1 2022-2023

9 gol - Matheus Pato (Borneo) 

8 gol - David da Silva (Persib) 

7 gol - Ilija Spasojevic (Bali United) 

6 gol - Lulinha (Madura United)

5 gol - Michael Krmencik (Persija), Ramiro Fergonzi (Persita), Privat Mbaga (Bali United), Gustavo Tocantins (Persikabo 1973), Youssef Ezzejjari (Bhayangkara FC), Wildan Ramdhani (Persita),

4 gol -  Yakob Sayuri (PSM Makassar), Dimas Drajad (Persikabo 1973), Ahmad Nur Hardianto (Borneo), Ezequiel Vidal (Persita), Wander Luiz (RANS Nusantara) 

3 gol - Terens Puhiri (Borneo), Wiljan Pluim (PSM Makassar), Karim Rossi (Dewa United), Hanno Behrens (Persija), Everton Nascimento (PSM Makassar), Taisei Marukawa (PSIS Semarang), Silvio Junior (Persebaya), Ryan Radiansyah (PSIS Semarang), Abdulla Yusuf Helal (Persija), Hugo Gomes (Madura United), Renan Alves (Barito Putera), Ramadhan Sananta (PSM Makassar), Sho Yamamoto (Persebaya Surabaya), Yuran Lopes (PSM Makassar)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com