Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala AFF U16 2022, Vietnam Singgung Kekalahan dari Timnas Indonesia

Kompas.com - 11/08/2022, 19:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Vietnam, Nguyen Quoc Tuan, menyinggung kekalahan timnya dari timnas U16 Indonesia menjelang final Piala AFF U16 2022

Timnas U16 Indonesia dan Vietnam kembali bertemu pada laga final Piala AFF U16 2022.

Vietnam lolos usai menang 2-0 atas Thailand, sedangkan Indonesia menyusul setelah mengalahkan Myanmar 5-4 (1-1) via adu penalti.

Jadwal final Piala AFF U16 2022 Indonesia vs Vietnam akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (12/8/2022) pukul 20.00 WIB. 

Ini merupakan pertemuan kedua antara Indonesia dan Vietnam di Piala AFF U16 2022.

Baca juga: Final Piala AFF U16 2022: Timnas Indonesia Harus Lebih Militan dari Vietnam

Sebelumnya, kedua tim bertemu pada babak penyisihan grup yang dimenangi timnas U16 Indonesia dengan skor 2-1. 

Vietnam sejatinya unggul terlebih dahulu lewat tendangan penalti Nguyen Cong Phuong pada babak pertama.

Namun, pada babak kedua Indonesia bangkit dan mencetak dua gol dalam waktu empat menit lewat aksi Arkhan Kaka dan Muhammad Nabil Asyura. 

Menjelang final Piala AFF U16 2022, pelatih Vietnam Nguyen Quoc Tuan berbicara soal kekalahan tersebut. 

Baca juga: Final Piala AFF U16, Vietnam Dapat Kabar Baik Jelang Laga Kontra Indonesia

Nguyen Quoc Tuan mengatakan bahwa timnya saat itu mendapat tekanan besar dari suporter Indonesia dan kurang fokus. 

"Mengenai kekalahan dari timnas U16 Indonesia, para pemain muda (Vietnam) berada di bawah tekanan besar dari penonton," kata Nguyen Quoc Tuan, dilansir dari laman resmi Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF). 

"Pada awal babak kedua, para pemain juga bermain dengan kurang konsentrasi, sehingga menghasilkan dua gol cepat (untuk timnas U16 Indonesia)," tutur Nguyen Quoc Tuan. 

Timnas U16 Indonesia dan Vietnam sama-sama pernah mencicipi juara Piala AFF U16. Indonesia menjadi kampiun pada edisi 2018. 

Sementara itu, Vietnam sudah mengoleksi tiga trofi Piala AFF U16 yaitu pada tahun 2006, 2010 dan 2017. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com