Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Optimisme di Balik Perjuangan Timnas Putri Indonesia di Piala AFF Wanita U18 2022

Kompas.com - 25/07/2022, 15:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Manajer timnas putri U18 Indonesia Akhmad Gunadi Nadalsyah optimistis persepakbolaan wanita Tanah Air bisa berkembang pesat.

Akhmad Gunadi Nadalsyah dipercaya mengemban tugas sebagai manajer timnas U18 putri Indonesia yang sedang berjuang di Piala AFF Wanita U18 2022 di Palembang.

Ini adalah kesempatan pertama bagi putra dari Ketua Umum Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ABWI) H. Nadalsyah itu mengelola timnas.

Sebelumnya, pria yang akrab disapa Agi itu juga masuk dalam kepengurusan ASBWI.

Menurut Agi, menjadi manajer timnas putri U18 Indonesia adalah sebuah tantangan yang harus dihadapinya dengan rasa optimistis, disiplin, semangat tinggi, serta percaya diri terhadap timnya.

Baca juga: Klasemen Piala AFF Wanita U18 2022: Indonesia di Puncak, Ungguli Vietnam dan Thailand

Pemuda 23 tahun tersebut optimistis persepakbolaan wanita Indonesia bisa berkembang pesat.

“Dalam beberapa tahun mendatang, saya optimistis persepakbolaan wanita nasional akan berkembang lebih pesat," kata Akhmad Gunadi, dikutip dari rilis resmi ASBWI, Senin (25/7/2022).

"ASBWI yang memiliki target jangka panjang hingga 2038 akan terus membantu dan bekerja sama aktif dengan PSSI dan seluruh stakeholder dalam pengembangan sepak bola wanita,” ucap Akhmad Gunadi.

Seperti diketahui, timnas putri Indonesia saat ini sedang berjuang di ajang Piala AFF Wanita U18 2022 yang digelar di Palembang.

Di Piala AFF Wanita U18 2022, Garuda Pertiwi tengah menjalani tren positif.

Baca juga: Piala AFF Wanita U18 2022: Pelatih Bahagia Bisa Pecah Kebuntuan Lawan Kamboja

Terbaru, tim asuhan Rudy Eka Priyambada itu menang tipis 1-0 atas Kamboja di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (24/7/2022) malam WIB.

Gol tunggal timnas putri U18 Indonesia dilesakkan oleh Sheva Imut (90+3') melalui tendangan bebas.

Momen setelah timnas putri Indonesia menang 1-0 atas Kamboja pada laga kedua Grup A Piala AFF Wanita U18 2022 yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Minggu (24/7/2022) malam WIB.DOK. ASBWI Momen setelah timnas putri Indonesia menang 1-0 atas Kamboja pada laga kedua Grup A Piala AFF Wanita U18 2022 yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Minggu (24/7/2022) malam WIB.

Ini menjadi kemenangan kedua timnas putri Indonesia di Grup A Piala AFF Wanita U18 2022.

Sebelumnya, Helsya Maeisyaroh dkk menang dengan skor serupa atas Singapura pada laga perdana, 22 Juli lalu.

Motivasi terus diberikan kepada skuad Garuda Pertiwi. Bahkan, bonus juga sudah disiapkan apabila mereka bisa memenangkan pertandingan demi pertandingan.

Baca juga: Hasil Piala AFF Wanita U18 2022: Gol Menit Akhir Bawa Timnas Indonesia Raih Kemenangan Kedua

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com