Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Hadapi "Ranjau Berduri", Pelatih Malaysia Bicara Aturan yang Buat Indonesia Tersingkir

Kompas.com - 13/07/2022, 12:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas U19 Malaysia, Hassan Sazali, berbicara soal peraturan yang membuat tuan rumah Indonesia tersingkir dari Piala AFF U19 2022.

Hassan Sazali berbicara terkait hal tersebut menjelang semifinal kontra Vietnam yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada Rabu (13/7/2022) sore WIB.

Laga kontra Vietnam dinilai menjadi rintangan berat bagi Malaysia yang lolos ke semifinal dengan status runner-up Grup B.

Malaysia harus puas menjadi runner-up Grup B karena kalah bersaing dengan Laos yang lolos sebagai juara grup.

Baca juga: Klasemen Akhir Piala AFF U19 2022: Laos Sempurna, Malaysia Runner-up Grup B

Sementara itu, Vietnam datang ke semifinal dengan status juara Grup A. Mereka lolos bersama Thailand yang finis di peringkat kedua.

Apabila mengacu pada rekor pertemuan, Malaysia masih tertinggal jauh dari Vietnam. Mereka baru memetik satu kemenangan dalam 10 pertemuan terakhir di pentas Piala AFF U19.

Di sisi lain, Vietnam telah memetik tujuh kemenangan dalam 10 pertemuan tersebut.

Catatan inilah yang kemudian membuat Vietnam dinilai menjadi rintangan berat bagi timnas U19 Malaysia.

Baca juga: Klasemen Piala AFF U19 2022: Vietnam-Thailand ke Semifinal, Indonesia Gugur

Bahkan, media Malaysia menulis, laga kontra Vietnam bak ranjau berduri bagi skuad Muda Harimau Malaya yang ditukangi oleh Hassan Sazali.

"Malaysia akan menghadapi ranjau berduri untuk memperebutkan tiket final Piala AFF U19 2022 pada semifinal melawan Vietnam sore ini," demikian tertulis di laman Berita Harian Malaysia.

Menjelang laga sulit kontra Vietnam, pelatih Malaysia berbicara dalam sesi konferensi pers.

Dalam kesempatan tersebut, dia sempat berbicara soal peraturan yang membuat Indonesia tersingkir dari Piala AFF U19 2022

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala AFF U19 2022: Vietnam Vs Malaysia, Laos Vs Thailand

Sejumlah pemain timnas U19 Indonesia meluapkan kekecewaannya usai laga penyisihan grup Piala AFF U19 melawan Myanmar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). Meski menang 5-1, timnas U19 tetap tersingkir dari Piala AFF U19. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/hp.ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay Sejumlah pemain timnas U19 Indonesia meluapkan kekecewaannya usai laga penyisihan grup Piala AFF U19 melawan Myanmar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). Meski menang 5-1, timnas U19 tetap tersingkir dari Piala AFF U19. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/hp.

Timnas U19 Indonesia sejatinya tampil impresif pada fase grup Piala AFF U19 2022. Mereka meraih 11 poin dari hasil tiga kemenangan dan dua kali imbang.

Anak-anak asuh Shin Tae-yong itu juga menjadi tim tersubur di Grup A dengan catatan 17 gol.

Pada laga terakhir yang sangat menentukan, Indonesia sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 5-1.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com