Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Kick Off Liga 1, Bali United Belum Ada Rencana Lakoni Laga Uji Coba Lagi

Kompas.com - 13/07/2022, 10:40 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KUTA, KOMPAS.com - Bali United sejauh ini masih merasa cukup mengandalkan latihan kolektif dalam menyongsong kick off Liga 1 2022-2023 pada 23 Juli mendatang.

Latihan kolektif ini menjadi bagian dari latihan rutin yang dilakukan sejak 4 Juli lalu, seusai tim terdepak dari AFC Cup 2022.

Asisten pelatih Bali United, Antonio Claudio mengungkapkan belum memiliki wacana melakukan program tambahan seperti laga uji coba untuk mematangkan persiapan.

"Sejauh ini, belum ada agenda uji coba," kata asisten pelatih yang biasa disapa Toyo.

Sang juara bertahan Liga 1 tersebut akan menjadi tim pembuka Liga 1 2022-2023.

Mereka dijadwalkan menghadapi Persija Jakarta di laga pembuka yang diselenggarakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Sabtu (23/7/2022) mendatang.

Baca juga: Cara Bali United Lampiaskan Kegagalan di AFC Cup dan Piala Presiden

Fadil Sausu dkk hanya memiliki waktu efektif kurang dari dua pekan untuk mempersiapkan diri.

Antonio Claudio sendiri mengungkapkan tim tidak menutup diri dengan kemungkinan beruji coba.

Namun, untuk saat ini memang belum ada wacana untuk mencari lawan uji coba. Tim masih fokus diri untuk menempa diri lewat latihan.

“Kami tidak menutup kemungkinan bisa beruji coba apabila ada tim yang TC di Bali. Namun, sejauh ini belum ada,” terang asisten pelatih asal Brasil.

Meski tanpa variasi program, Antonio menilai Bali United sudah berada di jalur tepat. Kalender program dianggap berjalan lancar dengan hasil sesuai yang diharapkan.

“Selesai AFC kami sudah seminggu persiapan tim, sesuai jadwal dari tim pelatih. Fokus latihan tim menghadapi kompetisi yang ada yaitu Liga 1 dan Piala Indonesia,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com