Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi dan Sebuah Anomali: Selama 18 Tahun Karier Baru Kali Ini Terjadi

Kompas.com - 07/06/2022, 07:15 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber Ole

KOMPAS.com - Lionel Messi memastikan terciptanya anomali, usai lima kali menjebol gawang Estonia. Pertama kali dalam 18 tahun karier, Messi bikin lebih banyak gol di level timnas ketimbang klub.

Lionel Messi menyuguhkan penampilan yang membuat penikmat sepak bola geleng-geleng kepala kala memimpin Argentina menang 5-0 atas Estonia dalam laga uji coba, Senin (6/6/2022) dini hari WIB kemarin.

Dalam laga Argentina vs Estonia yang dipentaskan di Stadion El Sadar, Pamplona, Spanyol, Lionel Messi mencetak lima gol!

Ini adalah pertama kalinya Messi mengemas lima gol sekaligus dalam satu pertandingan bersama timnas Argentina.

Sebelumnya, catatan terbanyaknya dalam satu laga bareng Argentina adalah tiga gol alias hattrick, yang dia bukukan tujuh kali masing-masing dalam duel lawan Bolivia, Brasil, Swiss, Guatemala, Panama, Ekuador, dan Haiti.

Baca juga: Sensasi 5 Gol Messi: Dari Tidur Siang 5 Kali sampai Lambaian 5 Jari

Lima gol Messi ke gawang Estonia juga memastikan sebuah anomali alias keanehan.

Selama 18 tahun berkarier sebagai pesepak bola profesional, sejak debutnya bareng Barcelona pada 2004, baru kali ini Messi mendulang lebih banyak gol di level timnas ketimbang klub, dalam satu kalender musim.

Ya, partai melawan Estonia memungkasi kalender musim 2021-2022 bagi timnas Argentina. Usai laga, Messi dikabarkan kembali berkumpul bersama keluarga di kampung halamannya, Rosario, untuk kemudian menjalani masa liburan.

Mengutip statistik yang disajikan Diario Ole, sepanjang musim 2021-2022, Messi mencetak 14 gol dalam 18 pertandingan bersama timnas Argentina.

Sebanyak 18 laga Messi berbaju La Albiceleste terbagi dalam sejumlah ajang seperti Kualifikasi Piala Dunia zona Conmebol (9 partai), Copa America 2021 (7), Finalissima (1), dan uji coba versus Estonia (1).

Di lain sisi, tatkala mengusung panji Paris Saint-Germain (PSG) musim ini, Messi cuma mengontribusikan total 11 gol dalam 34 pertandingan di semua kompetisi.

Baca juga: Argentina Vs Estonia 5-0: Messi Cetak 5 Gol, Panggil Dia ME5SI

Torehan enam gol Messi buat PSG muncul di ajang Ligue 1, kompetisi kasta teratas Liga Perancis, sementara lima sisanya tercipta di pentas Liga Champions.

Situasi ini jelas sebuah anomali mengingat biasanya Messi sangat tajam di level klub, yang juga menyajikan jauh lebih banyak pertandingan ketimbang kalender tim nasional.

Ambil contoh pada musim 2011-2012, semasa Messi masih berkostum Barcelona. Dalam satu kalender musim itu, pria beralias La Pulga sukses mencapai 73 gol!

Bahkan, pada rentang musim 2008-2009 hingga 2020-2021, torehan Messi di level klub selalu menembus plafon 30 gol.

Sejumlah analis menyebut Messi belum sepenuhnya menyelesaikan proses adaptasinya di PSG, sehingga ketajamannya di depan gawang pun ikut tereduksi.

Patut dicatat, musim 2021-2022 memang menandai kali pertama Messi dalam kiprahnya sebagai pemain profesional, membela klub selain Barcelona.

Messi bergabung dengan PSG per Agustus 2021 silam, usai 21 tahun membela panji Barcelona.

Durasi 21 tahun pengabdian Messi bagi Barcelona itu turut menghitung statusnya sebagai pemain akademi La Masia, tepat sebelum sang pria kidal beranjak ke ranah profesional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com