Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tugas Khusus untuk Ancelotti di Final Liga Champions: Cegah Liverpool Juara demi Milan

Kompas.com - 27/05/2022, 07:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Carlo Acelotti diminta untuk mencegah Liverpool juara agar jumlah gelar Liga Champions The Reds tak menyamai AC Milan.

Liverpool dan AC Milan merupakan dua klub tersukses di Liga Champions. Keduanya masuk dalam daftar tim peraih trofi Si Kuping Besar terbanyak.

Liverpool sudah mengoleksi enam gelar, sedangkan AC Milan satu lebih banyak. Mereka hanya tertinggal dari Real Madrid (13 titel).

The Reds mendapatkan trofi keenamnya pada musim 2018-2019. Pada musim tersebut, Liverpool juara setelah mengalahkan Tottenham Hotspur di final.

Sementara itu, AC Milan sudah lama tidak merasakan gelar Liga Champions. Musim 2006-2007 adalah kali terakhir Rossoneri menjadi raja Eropa.

Baca juga: Rekor Pertemuan Liverpool vs Real Madrid, Los Blancos Unggul Sebiji Kemenangan

Kebetulan, saat itu, AC Milan merengkuh gelar ketujuh Liga Champions mereka usai menaklukkan Liverpool di partai pamungkas.

Musim ini, ada kemungkinan koleksi trofi Liga Champions Liverpool bertambah. Sebab, Si Merah sudah memastikan diri tampil di final.

Lawan yang bakal mereka hadapi adalah klub paling sukses di Liga Champions. Siapa lagi kalau bukan Real Madrid.

Laga final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Stade de France, Saint-Denis, Perancis, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.

Jika Liverpool menang, jumlah trofi Liga Champions mereka akan bertambah menjadi tujuh. Itu sudah menyamai AC Milan.

Baca juga: Jadwal Final Liga Champions Akhir Pekan Ini, Liverpool Vs Real Madrid

AC Milan tampaknya tidak rela gelar mereka disamai Liverpool. Mereka pun meminta pelatih Real Madrid saat ini, Carlo Ancelotti, untuk mencegah Liverpool juara.

Carlo Ancelotti pun sudah mengakui bahwa dirinya dibebani tugas khusus oleh AC Milan untuk final Liga Champions 2022.

"Bertanding melawan mereka (Liverpool) itu spesial," kata Ancelotti, dikutip dari Goal, Jumat (27/5/2022).

"Teman-teman saya di Milan meminta saya untuk mencegah Liverpool menang agar mereka tak menyamai tujuh gelar Liga Champions milik Milan," imbuhnya.

Carlo Ancelotti memang memiliki ikatan spesial dengan AC Milan. Dia pernah memperkuat Il Diavolo Rosso sebagai pemain dan pelatih.

Baca juga: Kata Juergen Klopp soal Misi Balas Dendam Liverpool di Final Liga Champions

Saat menjadi pelatih, Carlo Ancelotti tiga kali mengantarkan AC Milan ke final Liga Champions dan dua di antaranya berakhir sebagai juara.

Dua gelar juara itu diraih pada musim 2002-2003 dan 2006-2007. Sementara, satu-satunya kegagalan Ancelotti terjadi pada 2004-2005. Kebetulan, saat itu yang menjadi lawan Milan di final adalah Liverpool.

Pada final 2005, Milan-nya Ancelotti sempat unggul 3-0 sebelum disamai Liverpool 3-3. Milan lalu gagal juara akibat kalah adu penalti.

Namun, dua musim setelahnya, Ancelotti sukses menuntaskan misi balas dendam. Milan dibawanya juara dengan membungkam Liverpool 2-1 di final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY: Lapangan Latihan Timnas U23 Indonesia di Perancis di Bawah Standar

STY: Lapangan Latihan Timnas U23 Indonesia di Perancis di Bawah Standar

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com