Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Inter Vs Empoli, Kickoff 23.45 WIB

Kompas.com - 06/05/2022, 22:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

MILAN, KOMPAS.com - Jadwal Liga Italia akhir pekan ini menyajikan pertandingan Inter Milan vs Empoli.

Duel Inter vs Empoli merupakan laga pembuka pekan ke-36 kasta teratas Liga Italia, Serie A, yang akan dihelat di Stadion Giuseppe Meazza pada Jumat (6/5/2022) mulai pukul 23.45 WIB.

Link live streaming Inter vs Napoli akan tersedia di akhir artikel.

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, diprediksi akan menurunkan kekuatan terbaiknya pada laga malam ini.

Sebab, Inter Milan kali ini mengusung misi mengambil alih puncak klasemen Liga Italia dari rival satu kotanya, AC Milan.

Baca juga: Tinggalkan Juventus, Dybala di Ambang Pintu Masuk Inter Milan

Inter Milan selaku juara bertahan Liga Italia saat ini menempati peringkat kedua klasemen dengan koleksi 75 poin dari 35 laga.

Nerazzurri, julukan Inter Milan, untuk sementara tertinggal dua angka dari AC Milan yang duduk di puncak klasemen Liga Italia.

Jika berhasil mengalahkan Empoli, Inter Milan akan kembali ke puncak dan memimpin klasemen Liga Italia setidaknya selama dua hari.

Pasalnya, AC Milan asuhan Stefano Pioli baru akan memainkan laga pekan ke-36 melawan Verona pada Senin (9/5/2022) dini hari WIB.

Melihat jadwal tersebut, Inter Milan wajib memanfaatkan laga kontra Empoli untuk memberi tekanan kepada AC Milan.

Menanggapi perbedaan jadwal bermain Inter dan AC Milan, Simone Inzaghi mengaku tidak peduli.

Baca juga: Tak seperti Conte, Simone Inzaghi Rela dengan Jargon Inter Gila

Simone Inzaghi juga menolak menyebut perbedaan jadwal tersebut sebagai keuntungan untuk Inter Milan.

"Apa yang harus kami lakukan adalah fokus kepada hal-hal yang dapat kami pengaruhi. Kami harus fokus kepada tim sendiri tanpa melihat apa yang dilakukan rival kami," kata Simone Inzaghi dikutip dari situs Inter.

"Pertandingan nanti akan menjadi laga sulit karena Empoli adalah tim yang berkualitas. Kami harus berhati-hati karena mereka sangat terlatih," ujar Simone Inzaghi.

"Saya memprediksi Empoli akan datang ke sini untuk bermain dengan cara mereka," tutur mantan pelatih Lazio itu menambahkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com