Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Peran Aremania di Balik Transfer Evan Dimas ke Arema FC

Kompas.com - 08/04/2022, 03:40 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC resmi memperkenalkan Evan Dimas Darmono sebagai anggota baru mereka untuk mengarungi musim kompetisi Liga 1 2022-2023 mendatang.

Pemain asal Surabaya itu diperkenalkan di Kandang Singa, sebutan kantor Arema FC, Kamis (7/4/2022) sore.

Dalam kesempatan tersebut manajemen membeberkan bahwa ada peran Aremania dalam perekrutan gelandang andalan timnas Indonesia itu.

Saat proses evaluasi, manajemen juga melihat masukan dan aspirasi Aremania terhadap performa tim dalam satu musim Liga 1.

Di media sosial Aremania memang banyak bersuara mengenai ketiadaan sosok jenderal pengatur serangan. Lini serang tim berjuluk Singo Edan pun dinilai kurang efektif musim ini.

Baca juga: Evan Dimas Ungkap Alasan Gabung Arema FC: Walau Saya dari Surabaya...

Tidak hanya memberikan kritik, Aremania kemudian mengajukan nama-nama yang dianggap mampu menyempurnakan kekuatan tim, salah satu di antaranya adalah Evan Dimas.

Saran dari Aremania tersebut kemudian diajukan kepada tim pelatih dan dianggap sesuai dengan kebutuhan tim.

“Pemilihan Evan Dimas atas dasar kebutuhan tim dan atas keinginan pelatih, di samping keinginan besar Presiden dan juga masukan dari suporter Aremania,“ tutur Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

Pemain baru Arema FC Adam Alis, Evan Dimas, Gian Zola dan Andik Rendika Rama (tengah) foto bersama Manajer M Ali Rifki (kiri) dan Presiden Klub Gilang Widya Pramana (kanan) seusai diperkenalkan pada media di Kandang Singa, Kantor Arema FC, Kamis (7/4/2022) sore. KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain baru Arema FC Adam Alis, Evan Dimas, Gian Zola dan Andik Rendika Rama (tengah) foto bersama Manajer M Ali Rifki (kiri) dan Presiden Klub Gilang Widya Pramana (kanan) seusai diperkenalkan pada media di Kandang Singa, Kantor Arema FC, Kamis (7/4/2022) sore.

Perekrutan Evan Dimas pun semakin mulus karena ternyata Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, memiliki pikiran yang serupa.

Ia mengakui dirinya sudah membidik Evan Dimas untuk proyek Arema FC juara.

“Jadi sebelum kompetisi berakhir saya itu menginginkan Evan Dimas sebagai playmaker di tim kita. Alhamdulillah dengan komunikasi yang baik antara manajemen dan Evan Dimas, akhirnya musim ini Arema FC punya playmaker lokal terbaik di Indonesia,“ tutur pria berjuluk Crazy Rich Malang tersebut.

Baca juga: Update Transfer Liga 1: Arema FC Datangkan Empat Pemain, Persib Rekrut Kambuaya dan Rachmat Irianto

Tidak hanya Evan Dimas, beberapa rekrutan baru juga merupakan hasil dari masukan Aremania. Suara dari Aremania tersebut kemudian disodorkan dan ditimbang langsung oleh tim pelatih.

“Kita juga kita lihat beberapa pemain yang akan kita datangkan lagi juga atas masukan suporter Aremania,” ucap Sudarmaji.

“Masukan itu kemudian disodorkan kepada pelatih, jika berdasarkan pantauan pelatih cocok ya kita datangkan.”

“Tapi kalau masukan yang diberikan bagus, tapi kalau tidak sesuai dengan skema pelatih ya tidak kita datangkan,” tutur Sudarmaji, Media Officer Arema FC asal Banyuwangi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com