Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sadio Mane Usai 2 Kali Kubur Mimpi Mo Salah: Saya Lebih Beruntung

Kompas.com - 31/03/2022, 13:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Sadio Mane merasa lebih beruntung bisa mengalahkan Mohamed Salah dua kali di Piala Afrika dan kualifikasi Piala Dunia 2022

Sadio Mane bersama timnas Senegal lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar setelah menyingkirkan timnas Mesir yang dipimpin Mohamed Salah, Rabu (30/3/2022) dini hari WIB. 

Bertanding di Diamniadio Olympic Stadium, Senegal sebenarnya menang 1-0 atas Tim Firaun selama 90 menit.

Namun, pertandingan sama kuat agregat 1-1 sebab Mesir menang 1-0 pada leg pertama yang berlangsung di Stadion Internasional Kairo beberapa hari sebelumnya. 

Baca juga: Mesir Kandas, Simpati untuk Mo Salah dan Peringatan bagi Sadio Mane

Pertandingan pun berlanjut ke babak adu penalti yang pada akhirnya dimenangi Senegal dengan skor 3-1. 

Ini merupakan kemenangan kedua Senegal atas Mesir secara beruntun. Sadio Mane dkk sebelumnya mengalahkan Mesir di final Piala Afrika bulan Februari lalu. 

Keberhasilan Senegal menyegel juara Afrika kala itu juga didapat setelah melewati babak adu penalti.

Menanggapi kemenangan Senegal, Sadio Mane hanya merasa lebih beruntung daripada Mohamed Salah karena berhasil memenangi dua laga sulit. 

"Saya menang dua kali dan dia kalah dua kali, saya lebih beruntung bisa keluar sebagai pemenang," kata Sadio Mane, dilansir dari Mirror. 

Pemain Liverpool itu juga mengungkapkan rasa bangga bisa meraih mimpinya satu per satu, yakni juara Piala Afrika dan lolos ke Piala Dunia. 

"Saya sangat bangga kami menjuarai Piala Afrika dan sekarang lolos ke Piala Dunia, itu adalah mimpi saya," kata dia.

"Saya percaya laga tadi adalah pertandingan sulit bagi kedua tim. Fans mendorong kami untuk menang dan kami tidak berhenti berjuang," ujar Sadio Mane.

"Kami tahu pertandingan itu tidak akan mudah, tetapi kami menekan untuk mencetak gol," ucap Sadio Mane mengakhiri. 

Sementara itu, kegagalan Mesir lolos ke Piala Dunia mendapat simpati dari rekan Mane dan Salah di Liverpool, Virgil van Dijk. 

Bek asal Belanda itu yakin Salah bisa mengubah kekecewaan menjadi kesuksesan bersama klub pada sisa musim ini. 

Baca juga: Mesir Gagal ke Piala Dunia 2022, Pelatih Tinggalkan Mo Salah dkk

Terlebih lagi, Liverpool masih punya kesempatan untuk meraih trofi Liga Champions, Liga Inggris, dan Piala FA. 

“Saya yakin dia akan mengubah kekecewaan itu menjadi kesuksesan pada sisa musim ini. Kami masih memiliki kompetisi untuk dimainkan sehingga masih banyak hal yang bisa dicapai untuknya,” kata dia. 

Terkait Mane, Van Dijk memberi peringatan bahwa Senegal bisa saja melawan Belanda di Piala Dunia akhir tahun nanti. 

"Untuk Sadio Mane, saya berharap yang terbaik untuknya dan jika berada dalam satu grup dengan kami (Belanda), dia akan membutuhkan keberuntungan itu!" ucap Van Dijk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com