Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persija Vs PSM, Macan Kemayoran Terkam Juku Eja 3-1

Kompas.com - 21/03/2022, 17:56 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Persija Jakarta mengakhiri pertandingan pekan ke-32 Liga 1 2021-2022 melawan PSM Makassar dengan kemenangan 3-1.

Laga Persija vs PSM telah digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (21/3/2022) sore WIB.

Persija tertinggal lebih dulu setelah gawang mereka dijebol oleh penyerang PSM Yakob Sayuri pada menit ke-15.

Namun, Macan Kemayoran mampu membalikkan keadaan lewat gol Makan Konate (34'), Irfan Jauhari (45'), dan Taufik Hidayat (59').

Dengan kemenangan ini, Persija kembali ke peringkat ketujuh klasemen Liga 1, yang sebelumnya sempat dihuni PSIS Semarang.

Persija sudah mengoleksi 44 poin dari 32 pertandingan, unggul satu angka dari PSIS, yang kini duduk di posisi kedelapan.

Baca juga: Persija Vs PSM, Asa Joop Gall Perpanjang Rekor Unbeaten dan Pastikan Juku Eja Aman

Sementara itu, PSM Makassar tak beranjak dari tangga nomor 13. Klub berjuluk Juku Eja itu baru mengantongi 35 poin dari 32 laga.

PSM hanya unggul lima poin dari Persipura Jayapura di peringkat ke-16 alias batas atas zona merah Liga 1. Artinya, PSM belum aman dari ancaman degradasi karena Liga 1 hanya tersisa dua pekan. 

Namun, pasukan Joop Gall masih memiliki kesempatan dalam dua pertandingan ke depan untuk menambah poin sekaligus memperbaiki posisi.

Ulasan pertandingan

Persija Jakarta memulai pertandingan tanpa beberapa pilar, seperti Riko Simanjuntak dan Marko Simic. Dua pemain tersebut disimpan di bangku cadangan.

Pada awal-awal babak pertama, Persija Jakarta sudah menciptakan situasi berbahaya pada menit ke-10 lewat kombinasi Ryuji Utomo dan Makan Konate.

Baca juga: Persija Vs PSM, Fanatisme Juku Eja Jadi Perhatian Macan Kemayoran

Dari situasi sepak pojok, Ryuji Utomo membelokkan bola, tetapi tidak langsung ke gawang. Dia mengoper ke Makan Konate yang sudah kosong.

Oleh Konate, bola langsung ditanduk dengan kekuatan penuh. Sayangnya, upaya Makan Konate belum berhasil. Sundulannya melambung.

Gagal pada peluang pertama, Persija justru harus merasakan gawang mereka dijebol oleh PSM Makassar pada menit ke-15.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com