Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Singapura: Garuda Siap Kerja Keras meski Terkendala Fisik

Kompas.com - 24/12/2021, 15:00 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, menegaskan bahwa timnas Indonesia akan lebih bekerja keras untuk mendapat hasil maksimal pada laga leg kedua semifinal Piala AFF melawan Singapura.

Pertandingan timnas Indonesia vs Singapura di semifinal Piala AFF 2020 akan mulai bergulir pada Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

Indonesia dan Singapura memiliki kesempatan yang sama untuk melaju ke partai puncak Piala AFF 2020.

Hal ini tidak terlepas dari tidak adanya aturan gol kandang dan tandang pada gelaran Piala AFF 2020 lantaran dihelat terpusat di Singapura.

Baca juga: Jadwal Leg 2 Semifinal Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Vs Singapura, Ayo Garuda Segel Tiket ke Final!

Selain itu, hasil imbang 1-1 di laga leg pertama antara skuad Garuda dan timnas Singapura juga turut berperan bagi kans kedua tim melaju ke babak final Piala AFF.

Timnas Indonesia berhasil membobol gawang Singapura lewat skema serangan balik yang berhasil diselesaikan dengan baik oleh Witan Sulaeman pada menit ke-28.

Sementara itu, timnas Singapura menjebol gawang Indonesia pada menit ke-70 setelah Ikhsan Fandi mencatatkan namanya di papan skor.

Timnas Indonesia sejatinya bermain agresif pada pertandingan ini. Hal itu terbukti dari jumlah tekel yang dilakukan timnas Indonesia.

Baca juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Singapura: Egy Maulana Vikri Main, Siapa Ujung Tombak Garuda?

Dalam catatan AFF, timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong melakukan 18 pelanggaran ketika bersua The Lions, julukan Singapura.

Gaya bermain timnas Indonesia bahkan disebut-sebut mirip dengan Liverpool-nya Juergen Klopp.

Sebab, para pemain timnas Indonesia kerap melakukan pressing tinggi saat kehilangan penguasaan bola.

Strategi ini sejatinya membutuhkan stamina serta daya tahan tubuh yang kuat karena para pemain dituntut untuk selalu fokus untuk melakukan pressing kepada pemain lawan.

Jika menilik dari laga melawan timnas Singapura, sebetulnya intensitas pressing yang dilakukan skuad Garuda sempat menurun di babak kedua.

Shin Tae-yong pun sudah menduga bahwa stamina anak asuhnya mengalami penurunan pada babak kedua.

"Pastinya (hasil imbang) tidak memuaskan. Saya sudah menduga bahwa pada saatnya timnas Indonesia mengalami kelelahan. Itu yang kami alami saat ini," ucap Shin Tae-yong.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Singapura: Egy Sudah Gabung Latihan, Siap Tempur di Semifinal Piala AFF

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com