Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapura Vs Indonesia: Kualitas The Lions Harus Diwaspadai

Kompas.com - 22/12/2021, 09:25 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Singapura dalam duel leg pertama semifinal Piala AFF 2020 yang dilaksanakan di Stadion Nasional Singapura, Rabu (22/12/2021).

Secara statistik babak penyisihan grup, Tim Garuda diunggulkan karena mencetak 13 gol. Ini yang membuat Indonesia menjadi tim tersubur selama fase grup.

Sebaliknya, Singapura hanya mampu mencetak tujuh gol yang menjadikan mereka tim paling minim gol di antara empat semifinalis Piala AFF 2020.

Baca juga: Semifinal Piala AFF 2020: Duel Antarlini Singapura Vs Timnas Indonesia

Meskipun demikian, gelandang PSM Makassar, Sutanto Tan, menegaskan bahwa Singapura bukan lawan remeh.

Sutanto Tan tidak asing dengan sepak bola Singapura. Sebab, sejak usia 15 tahun dia meninggalkan kampung halamannya di Batam untuk mengasah kemampuan bermain sepak bola di sana.

Dia sempat mencicipi atmosfer kompetisi Liga Singapura ketika membela klub Hougang United.

Sutanto Tan melihat Singapura memiliki komposisi yang bagus pada Piala AFF ini.

Banyak pemainnya yang merumput di luar Liga Singapura seperti bek Irfan Fandi, Zulfahmi Arifin yang berkarier di Thailand, Safuan Baharuddin di Malaysia, Ikhsan Fandi di Liga Norwegia.

Selain itu, tim beralias The Lions diperkuat bintang-bintang Liga Singapura macam Harris Harun, Gabriel Quak dan Shakir Hamzah.

Timnas Singapura pun menggunakan tenaga pemain naturalisasi Song Ui-young yang berdarah Korea Selatan.

Namun, pusat perhatiannya tertuju pada pelatih asal Jepang, Tatsuma Yoshida.

Menurutnya, kombinasi antara filosofi sepak bola Singapura dan kedisiplinan khas Jepang tidak bisa dianggap enteng.

Pemain PSM Makassar Sutanto Tan dijaga ketat pemain Persiraja Banda Aceh saat pertandingan pekan 17 Liga 1 2021-2022 yang berakhir dengan skor 0-0 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (13/12/2021) malam.KOMPAS.com/Suci Rahayu Pemain PSM Makassar Sutanto Tan dijaga ketat pemain Persiraja Banda Aceh saat pertandingan pekan 17 Liga 1 2021-2022 yang berakhir dengan skor 0-0 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (13/12/2021) malam.

“Singapura tim yang bagus. Dilatih pelatih Jepang yang mengutamakan kedisiplinan dalam bermain,” ujar Sutanto Tan kepada Kompas.com.

Selain itu, Sutanto Tan juga mengingatkan bahwa tim Singapura saat ini sudah dibentuk cukup lama oleh Tatsuma Yoshida. Dia yakin, Singapura bisa menunjukkan permainan yang mengejutkan.

“Pelatihnya juga sudah 2 tahun melatih tim Singapura, jadi mereka sudah kompak,” imbuhnya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com