Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Laos - Evan Dimas Pernah Cetak Gol Indah ke Gawang Laos, tetapi...

Kompas.com - 10/12/2021, 12:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Laga antara timnas Indonesia vs Laos dalam pertandingan lanjutan Grup B Piala AFF 2020 akan dihelat di Stadion Bishan pada Minggu (12/12/2021) sore WIB.

Pertandingan melawan Laos di Piala AFF 2020 akan membangkitkan memori tersendiri bagi penggawa timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono.

Betapa tidak, Evan Dimas mencatatkan debutnya di kompetisi Piala AFF kala bersua Laos, lima tahun lalu tepatnya pada 28 November 2014. Ia juga mencetak gol ke gawang Laos.

Tetapi, perjalanan Indonesia di Piala AFF edisi 2014 tidak mulus seusai tim tersingkir di fase grup.

Kala itu, timnas Indonesia besutan Alfred Riedl tergabung di Grup A Piala AFF 2014 bersama Vietnam, Filipina, dan Laos.

Baca juga: Simak 8 Fakta Menarik Timnas Indonesia Kalahkan Kamboja di Piala AFF 2020

Adapun di Grup B dihuni oleh Thailand, Malaysia, Singapura, dan Myanmar.

Indonesia gagal melaju ke semifinal seusai kalah saing dengan Vietnam (juara grup) dan Filipina (runner up grup) di Grup A Piala AFF 2014.

Vietnam berhasil mengukir tujuh angka dari tiga penampilan. Sedangkan Filipina hanya selisih satu poin dari Vietnam.

Sementara Indonesia hanya mengoleksi empat poin. Rinciannya, skuad Garuda meraih satu kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan.

Indonesia ditahan imbang Vietnam dengan skor 2-2 pada laga yang dihelat di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Kamboja: 3 Faktor Garuda Habis Bensin, Gara-gara Anggap Enteng Lawan!

Dua gol Indonesia dikemas oleh Zulham Zamrun di menit (33’) dan Samsul Arif Munip (84’).
Sementara dwigol Vietnam dicetak oleh Que Ngoc Hai pada menit ke-11 dan Le Cong Vinh di menit (67’).

Usai laga melawan Vietnam, Firman Utina dan kolega ditantang oleh Filipina pada laga kedua Piala AFF. Di laga tersebut, Indonesia ditekuk Filipina dengan skor 0-4.

Pada matchday terakhir Grup A Piala AFF 2014 kala timnas Indonesia bersua Laos. Ada salah satu momen menarik.

Momen tersebut adalah ketika kapten timnas saat ini, Evan Dimas, mengukir debutnya di Piala AFF dan berhasil mencetak satu gol.

Evan Dimas berhasil membuka keunggulan Indonesia saat laga bahkan baru berjalan delapan menit.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Kamboja, Permainan Garuda Jauh dari Harapan Shin Tae-yong

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com