Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Line Up Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Duet Bagus-Saghara Pimpin Serangan

Kompas.com - 26/10/2021, 18:52 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Bagus Kahfi dan Hanis Saghara menjadi ujung tombak timnas U23 Indonesia untuk laga melawan Australia pada Kualifikasi Piala Asia U23 2022.

Timnas U23 Indonesia sebentar lagi akan bertanding melawan Australia pada leg pertama Grup G Piala Asia U23 2022.

Laga timnas U23 Indonesia vs Australia itu digelar di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Selasa (26/10/2021) pukul 19.00 WIB.

Sebelum pertandingan dimulai, timnas U23 Indonesia dan Australia merilis daftar susunan pemain untuk laga ini.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Kick-off 19.00 WIB

Dari timnas U23 Indonesia, pelatih Shin Tae-yong menurunkan dua penyerang sekaligus, yakni Bagus Kahfi dan Hanis Saghara.

Kedua pemain tersebut tampil apik dalam dua pertandingan uji coba melawan Tajikistan (2-1) dan Nepal (2-0).

Bagus Kahfi mencetak satu gol dalam kemenangan timnas U23 Indonesia atas Tajikistan, sedangkan Hanis Saghara selalu mencetak angka dalam dua laga tersebut.

Khusus Bagus Kahfi, laga vs Australia bakal menjadi pertandingan kompetitifnya bersama timnas Indonesia setelah hampir dua tahun absen.

Baca juga: Timnas U23 Vs Australia, 3 Pemain Lawan yang Wajib Diwaspadai Garuda Muda

Penyerang berusia 19 tahun itu tentu ingin membuktikan bahwa dirinya layak menjadi andalan Garuda Malam ini

Sejauh ini, selama memperkuat timnas Indonesia kelompok umur, Bagus Kahfi terbukti produktif.

Mengutip data Transfermarkt, Bagus mencetak 16 dari 15 laga untuk timnas U16 Indonesia dan empat gol dari lima pertandingan untuk level U19.

Sementara itu, di lini tengah, Witan Sulaeman dan Ramai Rumakiek mengisi posisi sayap Garuda Muda. Mereka mengisi lini tengah bersama Gunansar Mandowen dan Rachmat Irianto.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ajang Balas Dendam 4 Pilar Garuda Muda

Di barisan belakang, kuartet Asnawi Mangkualam Bahar, Alfeandra Dewangga, Rizky Ridho, dan Pratama Arhan bakal melindungi kiper Ernando Ari Sutaryadi.

Adapun Australia menurunkan beberapa pemain-pemain yang memperkuat klub Eropa, seperti Lachlan Brook, yang berasal dari Brentford.

Susunan pemain timnas U23 vs Australia:

Timnas U23 Indonesia: Ernando Ari Sutaryadi; Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan; Rachmat Irianto, Witan Sulaeman, Gunansar Mandowen, Ramai Rumakiek; Bagus Kahfi, Hanis Saghara

Australia: Nicholas Suman; Lewis Miller, Marc Tokich, Courtney-Perkins, Jordan Bos, Fabian Monge, Luke Duzel, Jacob Italiano, Lachlan Brook, Adisu Bayew, Patrick Wood

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com