Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peran Krusial Pogba di Ruang Ganti pada Tengah Babak Laga Belgia Vs Perancis

Kompas.com - 09/10/2021, 20:00 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Peran beberapa pemain kunci timnas Perancis seperti Paul Pogba pada tengah babak laga Belgia vs Perancis pada Jumat (8/10/2021) dini hari WIB mulai mencuat ke permukaan.

Timnas Perancis menghadapi situasi genting saat turun minum pada laga semifinal UEFA Nations League di Turin tersebut.

Mereka tertinggal 0-2 dari gol-gol Yannick Carrasco (37') dan Romelu Lukaku (40') sehingga tampak gagal bermain di partai pamungkas.

Namun, sang juara dunia bangkit dan mencetak tiga gol tanpa balas pada babak kedua lewat Karim Benzema, Kylian Mbappe, dan Theo Hernandez untuk membuka jalan secara dramatis ke partai final.

Media-media Perancis kini mulai mendapat gambaran terhadap apa yang terjadi pada tengah babak dan menjadi pemicu kebangkitan Les Bleus pada laga tersebut.

Baca juga: Saat Kylian Mbappe Picu Revolusi Perancis di UEFA Nations League...

Penyerang Antoine Griezmann telah mengutarakan apa yang diutarakan di ruang ganti memang sangat tepat.

"Kata-kata tepat diucapkan pada tengah babak. Mbappe dan Benzema bekerja dengan luar biasa, menekan dari depan, mencetak gol, dan membuat perubahan," ujar Griezmann kepada L'Equipe.

"Kami kalah 0-2, kalah permainan, tetapi tak menyerah. Kami mengatakan beberapa hal pada tengah babak dan kembali dengan niat kuat," timpal Mbappe tanpa secara spesifik menjelaskan apa yang diucapkan.

Gelandang Manchester United, Paul Pogba, mengatakan kalau publik Perancis bakal tahu di kemudian hari kondisi ruang ganti saat turun minum.

"Saya pikir Anda pasti akan melihat videonya suatu saat nanti," ujar Pogba seperti dikutip dari Maxifoot.

Baca juga: Lucas dan Theo Hernandez, Kakak Adik di Timnas Perancis dalam 47 Tahun Terakhir

"Saya harap kami akan menang pada laga final Minggu ini dan Anda bisa lihat energi pada tengah babak laga tersebut."

"Saya tak bisa jelaskan. Jika ada videonya, Anda akan lihat dan bisa mengerti."

Peran Pogba di ruang ganti diungkapkan oleh beberapa personel pelatih timnas Perancis beberapa hari setelah laga.

"Jika bisa mendapatkan gol cepat, kita akan membuat mereka ragu.. Kita adalah Perancis!!" ujar Pogba seperti ditirukan oleh staff kepelatihan tersebut.

Selain Pogba, kapten Hugo Lloris juga meminta reaksi dari rekan-rekannya. Lloris bahkan mengatakan permainan The Blues pada babak pertama tak selayaknya sebuah tim juara dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com