Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Timnas Indonesia Vs Oman, Gol Evan Dimas Gagal Selamatkan Garuda

Kompas.com - 30/05/2021, 00:27 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com- Timnas Indonesia menderita kekalahan saat melakoni laga uji coba melawan Oman

Skuad Garuda kalah 1-3 dalam pertandingan yang digelar di The Sevens Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab, Sabtu (29/5/2021) malam WIB.

Tiga gol kemenangan Oman dicetak Muhsen Al-Ghassani (40') dan Khalid Al-Hajri (77', 88'). 

Sementara itu, satu gol timnas Indonesia dibukukan Evan Dimas pada menit ke-51. 

Baca juga: Ambisi Pelatih Thailand Tekuk Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia

Ini menjadi kekalahan kedua timnas Indonesia pada laga uji coba. Sebelumnya, skuad arahan Shin Tae-yong tersebut juga kalah 2-3 dari Afghanistan. 

Adapun laga-laga uji coba ini dilakukan timnas Indonesia sebagai salah satu persiapan menjelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Uni Emirat Arab. 

Jalannya pertandingan 

Timnas Indonesia berusaha tampil menyerang sejak awal pertandingan. Pada menit ke-11, skuad Garuda memiliki peluang lewat pergerakan Pratama Arhan dari sisi kiri.

Dia melepaskan umpan ke mulut gawang, tetapi bola masih bisa diamankan kiper Oman, Faiyz Al Rusheidi.

Dua menit berselang, Pratama Arhan lagi-lagi menciptakan peluang bagi timnas Indonesia untuk membuka keunggulan.

Arhan melepaskan lemparan jarak jauhnya yang mengarah ke Kushedya Hari Yudo.

Namun, keberuntungan belum berpihak ke timnas Indonesia. Kiper Oman dengan sigap kembali menggagalkan peluang timnas Indonesia.

Menit ke-16 giliran Oman yang mendapat peluang, tetapi Nadeo Argawinata berhasil menjaga sarangnya dari tendangan pemain lawan.

Timnas Indonesia nyaris mencetak gol melalui tendangan sudut I Kadek Agung pada menit ke-21 yang menciptakan kemelut di depan gawang Oman.

Baca juga: Shin Tae-yong Minta Pemain Timnas Perbaiki Kekurangan Sungguh-sungguh

Namun, timnas gagal memecah kebuntuan lantaran si kulit bundar langsung diamankan Faiyz Al Rusheidi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com