Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alisson Ungkap Apa yang Terjadi di Balik Gol Dramatis Tembus West Brom

Kompas.com - 17/05/2021, 15:40 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Penjaga gawang Liverpool, Alisson Becker, mengungkap apa yang terjadi di balik gol dramatis yang dia cetak saat melawan West Bromwich Albion.

Alisson Becker menjadi pahlawan kemenangan Liverpool saat mengalahkan tuan rumah West Brom di Stadion The Hawtorns dengan skor 2-1, Minggu (16/5/2021) malam WIB.

Pada detik-detik akhir laga saat skor masih imbang 1-1, Alisson maju ke depan saat Liverpool mendapatkan sepak pojok.

Keputusan itu pun tepat karena dia bisa menyundul bola umpan Trent Alexander-Arnold yang menembus gawang West Brom. Liverpool pun menang dan membawa pulang tiga poin krusial.

Baca juga: Hasil West Brom Vs Liverpool: Dramatis! Alisson Mencetak Gol Kemenangan The Reds

Mengenai hal tersebut, Alisson pun mengungkap yang terjadi di balik gol itu sehingga dia merasa yakin untuk maju ke depan saat Liverpool mendapat tendangan sudut.

"Saya mencoba untuk melihat ke bangku cadangan, tetapi tidak ada yang memanggil saya dan kemudian... John Achterberg (pelatih kiper Liverpool) memanggil saya dengan keyakinan (untuk maju ke depan)," ucap Alisson dikutip dari situs resmi klub.

"Itu adalah waktu yang tepat, umpan silang brilian. Saya hanya mencoba untuk mengarahkan kepala saya pada bola dan saya pikir itu adalah salah satu gol terbaik yang saya lihat! Itu yang terbaik yang pernah saya cetak! Saya sangat senang," tutur kiper asal Brasil itu.

Alisson pun mengungkap apa yang dia rasakan saat melihat bola "datang" untuk menghampirinya.

Dia mengaku hanya mencoba untuk mendapat posisi terbaik, selanjutnya tak bisa menjelaskan apa pun yang terjadi.

Baca juga: Cetak Gol Kemenangan Liverpool, Alisson Becker Mengukir Sejarah

"Saya melihat bola datang, saya hanya mencoba berlari ke tempat yang baik untuk berada di posisi yang baik, tetapi tidak ada yang mengikuti saya," ucap mantan kiper AS Roma tersebut.

"Saya beruntung dan diberkati untuk mencetak gol. Hal-hal semacam itu tidak bisa Anda jelaskan. Anda tidak dapat menjelaskan banyak hal dalam hidup," tuturnya.

"Bagi saya, satu-satunya alasan untuk hal semacam itu adalah karena Tuhan dan dia meletakkan tangannya di atas kepala saya hari ini dan saya merasa sangat diberkati," kata Alisson.

Gol tersebut juga bernilai sejarah bagi Alisson. Dia menjadi kiper pertama yang mencetak gol untuk Liverpool di pertandingan kompetitif.

Lesakan Alisson juga mendekatkan Liverpool ke posisi empat besar alias zona Liga Champions.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Alisson Cetak Gol, Liverpool Dekati Empat Besar

Liverpool sekarang bertengger di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan koleksi 63 poin dari 36 pertandingan.

Pasukan Juergen Klopp hanya tertinggal satu angka dari Chelsea yang saat ini duduk di urutan keempat.

Namun, posisi Liverpool juga belum aman karena di bawah mereka masih ada Tottenham Hotspur yang siap menyalip.

Saat ini, The Lilywhites berada di peringkat keenam klasemen Liga Inggris. Mereka sudah meraup 59 angka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com