Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak I Atalanta Vs Juventus: Si Nyonya Tampak Loyo Tanpa Ronaldo

Kompas.com - 18/04/2021, 20:48 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Babak pertama laga pekan ke-31 Liga Italia antara Atalanta vs Juventus berkesudahan dengan kedudukan 0-0.

Juventus mentas tanpa sang penyerang andalan, Cristiano Ronaldo, saat berkunjung ke rumah Atalanta, Stadion Gewiss, pada pekan ke-31 Liga Italia 2020-2021, Minggu (18/4/2021).

Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, pun mengandalkan dua tombak, yakni Paulo Dybala dan Alvaro Morata untuk coba mengoyak pertahanan tuan rumah Atalanta.

Periode awal laga berlangsung alot dengan kedua tim sama-sama kesulitan untuk membuat peluang konkret mencetak gol.

Sampai laga berusia seperempat jam, baik Atalanta maupun Juventus sama-sama belum mencatatkan tembakan tepat sasaran.

Juventus memang bisa merangsek masuk kotak penalti Atalanta pada menit ke-15 via aksi individual apik dari Juan Cuadrado.

Namun, upaya penyelesaian Cuadrado via tembakan keras masih bisa diblok oleh bek sayap Atalanta, Robin Gosens.

Baca juga: Atalanta Vs Juventus - Ronaldo Absen, Bianconeri Dihantui Catatan Buruk

Kans berikut Si Nyonya Besar (julukan Juventus) yang datang lewat tembakan jarak jauh Federico Chiesa pada menit ke-16 juga belum menemui sasaran.

Peluang konkret pertama yang tercipta muncul dari kaki pemain Atalanta.

Pada menit ke-24, Matteo Pessina melepaskan tembakan dari area kotak penalti Juventus.

Si Nyonya Besar selamat dan terhindar dari kebobolan karena sedikit intervensi dari Matthijs de Ligt membuat tembakan Pessina berbelok keluar.

Upaya terbaik buat Juventus untuk mencetak gol baru lahir pada menit ke-35 lewat sepakan Alvaro Morata. 

Morata berada dalam posisi enak untuk menembak setelah dirinya memanfaatkan blunder dari bek sayap Atalanta, Joakim Maehle.

Akan tetapi, skor tak berubah lantaran sepakan jarak dekat Morata masih bisa dimentahkan oleh Berat Djimsiti tepat di depan mulut gawang. 

Penampilan disiplin lini belakang Atalanta juga mencegah Weston McKennie untuk mencetak gol pada menit ke-38.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com