Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liverpool Vs Fulham - Kalah Lagi, Krisis The Reds Tak Berujung

Kompas.com - 07/03/2021, 23:06 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Liverpool kembali takluk di kandang dalam lanjutan kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, pada Minggu (7/3/2021) malam WIB.

Kali ini, giliran Fulham yang membawa pulang tiga angka dari lawatan menuju Anfield berkat keunggulan tipis 1-0.

Gelandang tengah, Mario Lemina, menciptakan gol kemenangan timnya pada pengujung babak pertama usai memanfaatkan kelalaian Mohamed Salah.

Liverpool sejatinya berinisiatif untuk mengejar ketertinggalan tersebut selama babak kedua, yang sayangnya gagal membuahkan hasil.

Intensitas serangan Liverpool mulai terlihat dengan peluang yang didapatkan penyerang Diogo Jota, usai melepaskan tendangan voli keras dari dalam kotak penalti Fulham.

Kiper Fulham, Alphonse Areola, bekerja keras untuk menggagalkan peluang pada menit ke-48 tersebut dengan meninju bola menuju sisi kanan gawangnya.

Baca juga: Babak I Liverpool Vs Fulham, Blunder Salah Buat The Reds Ketinggalan

Setelahnya, dominasi Liverpool makin terlihat sepanjang babak kedua termasuk dengan peluang yang didapat oleh Sadio Mane dan Xherdan Shaqiri.

Sadio Mane, yang masuk menggantikan Georginio Wijnaldum, mendapatkan kesempatan ketika menyundul bola hasil operan Naby Keita.

Hanya saja, peluang emas Sadio Mane pada menit ke-71 itu masih terhalang mistar gawang Fulham.

Tidak berselang lama, Xherdan Shaqiri mencoba peruntungan dengan melapaskan tendangan dari luar kotak penalti yang masih melebar dari gawang Fulham.

Sadio Mane kembali mendapat operan matang dari umpan lambung Trent Alexander-Arnold, hanya saja sundulan sang penyerang masih dapat dihalau barisan belakang Fulham.

Hingga akhir laga, Liverpool gagal mengejar ketertinggalan dari Fulham dan mengalami kekalahan keenam dari delapan pertandingan kandang di ajang Premier League tersebut.

Enam kekalahan terakhir terjadi secara beruntun sejak Liverpool takluk dengan skor 0-1 dari Burnley pada Januari 2021.

BBC juga mencatat bahwa selain gol penalti dan bunuh diri, Liverpool kini telah gagal mencetak gol dari 112 tembakan terakhir di Anfield.

Baca juga: Klopp Sebut Pemain Terbaik Liverpool di Tengah Musim yang Buruk

Liverpool 0-1 Fulham (Lemina 45’)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com