Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luka Modric soal Ikuti Bale Pulang ke Tottenham: Saya Terlalu Tua

Kompas.com - 26/10/2020, 18:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

MADRID, KOMPAS.com - Bintang Real Madrid, Luka Modric, menilai dirinya sudah terlalu tua untuk mengikuti jejak Gareth Bale pulang ke Tottenham Hotspur awal musim ini.

Modric dan Bale pernah bermain bersama di Tottenham Hotspur maupun Real Madrid.

Di Tottenham Hotspur, Modric dan Bale menjadi rekan satu tim selama empat musim pada periode 2008-2012.

Modric kemudian memutuskan pindah ke Real Madrid pada 2012 diikuti oleh Gareth Bale satu tahun berselang.

Kombinasi Modric dan Bale turut membantu Real Madrid mendapatkan 15 gelar bergengsi selama tujuh musim, termasuk di antaranya empat trofi Liga Champions.

Baca juga: Gareth Bale Dicap Pembuat Onar di Real Madrid, Modric Pasang Badan

Musim ini, Bale dan Modric harus terpisah.

Bale memutuskan kembali ke Tottenham Hotspur lebih dulu setelah setelah musim lalu tidak lagi dipercaya oleh pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.

Meski pindah dengan status pemain pinjaman selama satu tahun, Bale diprediksi tidak akan kembali ke Real Madrid musim depan.

Di sisi lain, Modric musim ini masih bertahan di Real Madrid meskipun kontraknya yang akan habis pada Juni 2021 belum diperpanjang.

Ketika ditanya apakah dirinya berniat kembali ke Tottenham Hotspur seperti Bale, Modric menutup peluang itu.

Modric yang kini sudah berusia 35 tahun menilai kondisi fisiknya tidak lagi mampu untuk berkompetisi di Liga Inggris.

Meski demikian, Modric mengaku belum berniat pensiun.

"Saya terlalu tua untuk kembali ke Tottenham," kata Luka Modric dikutip dari situs Daily Mail, Senin (26/10/2020).

"Saya masih ingin melanjutkan karier dan bermain untuk beberapa tahun lagi," tutur Modric.

"Saya masih terikat kontrak di Real Madrid sampai 2021. Saya sekarang ingin fokus ke Real Madrid dan setiap kompetisi yang kami ikuti musim ini," ucap pemain asal Kroasia ini.

Baca juga: Real Madrid Segera Perpanjang Kontrak Luka Modric

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com