Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Sandro Tonali Gabung AC Milan, Fans sejak Kecil dan Ibrahimovic

Kompas.com - 15/09/2020, 09:20 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Sandro Tonali mengungkap dua alasan di balik kepindahannya bergabung dengan AC Milan.

Seperti diketahuI, AC Milan resmi mendapatkan Sandro Tonali dari Brescia pada bursa transfer musim panas ini.

Sandro Tonali bergabung ke AC Milan dengan berstatus sebgai pemain pinjaman selama semusim.

Tonali bakal mendapat jaminan sebagai pemain permanen di AC Milan saat kompetisi Liga Italia musim ini telah berakhir.

AC Milan berhasil mengalahkan rival sekota mereka, Inter Milan, dalam perburuan Tonali.

Sikap untuk memilih bergabung dengan AC Milan rupanya menjadi keputusan pribadi Tonali.

Baca juga: Gabung AC Milan, Mimpi Sandro Tonali Menjadi Nyata

Dilansir BolaSport dari Goal, Tonali menyampaikan dua alasan mengapa dirinya memilih bergabung dengan I Rossoneri.

Alasan pertama adalah pemain asal Italia itu mengaku merupakan fans AC Milan sejak kecil sebagai tradisi yang diturunkan dari ayahnya.

Bahkan, Tonali mengaku sudah ingin bergabung dengan AC Milan sejak dulu.

"Ketika saya menyadari ada kesempatan untuk bergabung dengan Milan, saya menutup semua pintu lain. Saya harus pergi ke Milan. Saya harus melakukannya," ucap Tonali.

"Agen saya yang melakukan sebagian besar negosiasi dengan Inter, jadi dia dengan tepat meninggalkan saya sehingga saya tidak akan terganggu," ucapnya.

"Begitu saya mendengar tentang Milan dan dia tahu bahwa saya pendukung mereka, kami berbicara dan saya membiarkannya mulai bekerja," ujarnya.

Baca juga: Mantan PM Italia dan Bos AC Milan Silvio Berlusconi Keluar dari Rumah Sakit

Selain menjadi fans AC Milan sejak kecil, sosok Zlatan Ibrahimovic menjadi alasan lain Tonali pindah.

Tonali mengaku Ibrahimovic adalah idolanya yang sudah dikagumi sejak pertama kali bermain untuk AC Milan.

"Ibra adalah idola lain, seseorang yang sudah saya kagumi saat pertama kali bermain untuk Milan," tutur Tonali.

"Dia berhasil menaruh beban tim di pundaknya dan membawa mereka menuju kemenangan," katanya.

"Dia adalah orang yang bisa dijadikan contoh," ujar Tonali.

Tonali sudah bisa memulai debutnya saat AC Milan melawan Shamrock Rovers pada babak kualifikasi Liga Europa, Jumat (18/9/2020), pukul 01.00 WIB. (Muhammad Zaki Farjul Haq)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com