Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawa 4 Pemain Berpostur Tinggi ke Kroasia, Bukti Shin Tae-yong Utamakan Postur Tubuh

Kompas.com - 27/08/2020, 10:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah mengumumkan 30 nama pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan di Kroasia.

Dari 30 pemain, ada empat penyerang tengah yang memiliki postur tinggi.

Mereka adalah Saddam Gaffar (PSS Sleman), Serdi Ephy Fano (Bhayangkara FC), Ahmad Afhridrizal (Vamos Indonesia) dan Moh. Bahril (PSIS Semarang).

Saddam Gaffar adalah striker berpostur 183 cm milik PSS Sleman. Dia adalah striker timnas U-18 Indonesia yang sempat tampil dalam 3 laga di Piala AFF U-18 2019.

Baca juga: Shin Tae-yong Coret Satu Pemain yang Loloskan Garuda Muda ke Piala Asia U-19

Serdi Fano juga pernah masuk ke timnas U-19 Indonesia dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 yang berlangsung tahun lalu. Penyerang milik Bhayangkara FC itu punya postur setinggi 178 cm.

Adapun, Ahmad Afhridrizal dan Moh. Bahril merupakan debutan untuk skuad timnas U19 Indonesia.

Ahmad Afhridrizal yang memiliki tinggi 178 cm itu adalah pemain yang berguru di Spanyol bersama program Vamos Indonesia sejak 2019 lalu.

Meski dirinya pernah dipanggil ke timnas U-16 Indonesia pada 2018, pemanggilan timnas U-19 Indonesia merupakan kali pertama baginya.

Sementara itu, Moh. Bahril memiliki postur tubuh tinggi mencapai 183 cm. Dia pernah tampil di Liga Elite Pro Academy (EPA) U18 2019 dan mencetak dua gol dari sembilan laga.

Empat pemain tersebut sekaligus membuktikan bahwa Shin Tae-yong mengutamakan postur tubuh dalam pemilihan pemain, seperti yang pernah diungkapkannya pada Januari 2020.

"Tentu saya mencari pemain dengan bakat dan kemampuan sepak bola diatas rata-rata. Pemain hebat dan jago," kata Shin Tae-yong sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Januari 2020 lalu.

Baca juga: Jadwal Timnas U19 Arahan Shin Tae-yong Lawan Tiga Negara di Kroasia

"Saya juga mencari pemain yang berani berkorban, punya semangat juang yang tinggi, postur tubuh ideal, memiliki kemampuan umpan-umpan pendek bagus serta bisa bermain di posisi manapun."

Aspek postur kembali ditegaskan Shin Tae-yong ketika menyatakan sedang mencari pemain keturunan Indonesia yang bisa masuk ke timnas U-19 Indonesia saat Pemusatan latihan di Jakarta beberapa waktu lalu.

"Saya masih mau mencari pemain berdarah Indonesia di luar negeri agar dapat meningkatkan kualitas Timnas Indonesia U-19 satu tingkat lagi," kata Shin.

"Kriteria yang saya mau? Postur tubuh pemain harus bagus. Karena nanti akan bermain di Piala Dunia U-20 2021, untuk itu kami harus mencari pemain yang postur tubuhnya bagus," imbuhnya.

Sementara itu, timnas U19 Indonesia melakukan pemusatan latihan di Kroasia sebagai persiapan menjelang bertanding di Piala Asia U19 2020 di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang.

Adapun saat di Kroasia, timnas U19 Indonesia juga dijadwalkan akan tampil di turnamen yang diikuti oleh Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi.

Turnamen yang bakal diikuti oleh tim asuhan Shin Tae-yong tersebut bakal berlangsung 2-8 September mendatang. (Bagas Reza Murti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com