Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Segera Putuskan Markas Baru untuk Lanjutan Liga 1 2020

Kompas.com - 09/08/2020, 09:20 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Persebaya Surabaya memberikan tanggapan positif setelah bertemu langsung dengan PT LIB selaku penyelenggara kompetisi.

Persebaya Surabaya melunak dan memberikan kode bersedia melanjutkan Liga 1 2020.

Manajer Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi, mengungkapkan pihaknya akan segera mengambil langkah untuk mempersiapkan diri kembali berkompetisi Liga 1 2020 pasca club meeting yang diselenggarakan di Jakarta, Jumat (07/08/2020).

Salah satunya, Bajul Ijo akan segera menentukan home base di lanjutan kompetisi Liga 1 2020.

Baca juga: Persebaya Mengalah, GBT Fokus untuk Piala Dunia U20 2021

Untuk saat ini, kegiatan persiapan Persebaya Surabaya mendapatkan kendala.

Ruang gerak mereka terbatas mengingat Kota Surabaya masih status zona merah. Namun, pihak Bajul Ijo akan terus mengupayakan solusinya.

“Aktivitas Persebaya bergantung pada situasi Surabaya yang sejauh ini masih dinyatakan zona merah,” kata pria berusia 43 tahun.

“Persebaya akan berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. Termasuk untuk menentukan homebase,” sambungnya.

Hingga saat ini hanya dua tim yang belum menentukan stadion untuk homebase mereka: Persebaya Surabaya dan Barito Putera.

Baca juga: 5 Pemain Berusia Matang Istimewa di Tengah Dominasi Pemain Muda Persebaya

 

Sementara, Persipura baru saja memutuskan untuk bermarkas di Kota Malang dan Persita Tangerang kabarnya tetap di Stadion Sport Centre, Tangerang.

Persebaya Surabaya tidak dapat menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo karena sedang direnovasi untuk Piala Dunia U-20 yang akan berlangsung 2021 mendatang.

Isu yang beredar Persebaya akan memindahkan markas ke Jogjakarta.

Namun, beberapa waktu lalu pelatih Aji Santoso mengatakan keberatan dan berharap agar Persebaya Surabaya bisa bermarkas di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com