Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United, Ancaman Nyata Chelsea di Pusaran 4 Besar Liga Inggris

Kompas.com - 07/07/2020, 05:40 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Pelatih Chelsea Frank Lampard buka suara soal tekanan yang dihadapi timnya dari Manchester United untuk mempertahankan posisi empat besar di Premier League, kasta teratas Liga Inggris.

Saat ini, Chelsea tengah menghuni peringkat keempat pada klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 57 poin, hanya tertinggal satu angka dari Leicester City di peringkat ketiga.

Namun, The Blues, julukan Chelsea, juga sedang dalam tekanan Man United yang menguntit di posisi kelima dengan 56 poin, cuma selisih satu poin.

Posisi ketiga dan keempat, zona lolos ke Liga Champions, memang masih terbuka untuk diperebutkan karena ketatnya perolehan poin.

Baca juga: Bukan Arsenal, Ashley Cole Jagokan Chelsea Finis Empat Besar

Terkait hal itu, Frank Lampard pun memberi respons saat mendapat pertanyaan apakah tantangan terkuat untuk finis empat besar akan datang dari Manchester United.

"Mereka (Man United) dalam kondisi bagus, memiliki pemain dengan skill individu yang sangat bagus, dan momentum dalam permainan mereka," kata Lampard dikutip dari BBC Sports.

"Tiga pemain depan semuanya mencetak gol, banyak gol, dan mereka adalah ancaman terbesar dari belakang (dalam klasemen)," tuturnya.

Namun, pelatih yang juga mantan pemain Chelsea dan Manchester City itu mengatakan bahwa semuanya akan bergantung kepada timnya dalam menghadapi tekanan tersebut.

Baca juga: Ada Apa dengan Jorginho, Chelsea?

"Kelihatannya seperti itu sekarang, tetapi ini tentang bagaimana kami menyelesaikan musim ini," ucapnya.

"Itu (tekanan) meningkatkan permainan demi permainan. Saya menikmatinya, itulah tujuan kami," ujar Lampard.

"Kami mesti melakukan segalanya dengan benar sehingga kami dapat mengendalikannya. Kami harus menangani tekanan," tuturnya.

Baca juga: Chelsea Tidak Keder dengan Performa Man United Akhir-akhir Ini

Baik Chelsea maupun Man United memiliki enam pertandingan tersisa pada musim ini.

Menariknya, mereka akan saling berhadapan di markas Chelsea, Stamford Bridge, pada pekan ke-37, tepatnya pada Senin (20/7/2020). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com