Link Live Streaming Dortmund Vs Hoffenheim, Kickoff 20.30 WIB

Kompas.com - 27/06/2020, 19:50 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Pekan pamungkas alias Spieltag ke-34 Bundesliga 2019-2020 diramaikan dengan duel Borussia Dortmund vs Hoffenheim.

Laga Dortmund vs Hoffenheim akan dihelat di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (27/6/2020) malam WIB.

Bagi Die Borussen - julukan Dortmund -, pertandingan ini sudah tidak menentukan lagi.

Mereka sudah dipastikan finis di peringkat kedua klasemen Bundesliga.

Baca juga: Punya Target Banyak, Haaland Ogah Hengkang dari Borussia Dortmund

Saat ini, armada Lucien Favre mengoleksi 69 poin dari 33 pertandingan.

Mereka unggul enam poin dari RB Leipzig yang duduk di tangga ketiga.

Dortmund juga sudah memastikan diri lolos langsung ke fase grup Liga Champions musim depan.

Akan tetapi, tidak ada penutup musim paling sempurna selain kemenangan.

Dortmund mengincar tiga poin pada laga ini, sekaligus sebagai penebus kekalahan memalukan dari tim papan bawah, Mainz 05, tengah pekan lalu.

Baca juga: Dalam Tur Pramusim Virtual, Dortmund Incar Asia

Lain cerita dengan Hoffenheim. Skuad asuhan Alexander Rosen masih memiliki kepentingan pada laga ini.

Ya, Hoffenheim membutuhkan poin untuk meraih tiket otomastis ke Liga Europa musim depan.

Saat ini, Die Kraichgauer - julukan Hoffenheim - berada di perinngkat ketujuh dengan 49 poin.

Jumlah poin mereka sama dengan Wolfsburg di urutan keenam yang merupakan slot terakhir ke fase grup Liga Europa.

Baca juga: Bayern Muenchen dan Borussia Dortmund Gelar Tur Pramusim Virtual

Hoffenheim boleh percaya diri menyambut laga ini. Pasalnya, pada pertemuan pertama, mereka menumbangkan Dortmund 1-2 di kandang sendiri.

Laga Dortmund vs Hoffenheim tidak disiarkan oleh TV nasional.

Namun, pertandingan tersebut masih bisa dinikmati secara live streaming.

Berikut link live streaming untuk laga Dortmund vs Hoffenheim >>> klik di sini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com