Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Diklaim sebagai Klub Tepat Buat Francisco Trincao

Kompas.com - 10/06/2020, 06:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Calon pemain baru Barcelona, Francisco Trincao, diklaim dapat berkembang pesat bersama Lionel Messi dkk.

Hal itu diungkap langsung oleh legenda timnas Portugal, Nuno Gomes, dalam sebuah wawancara virtual dengan Stats Perform News, dikutip dari Sportskeeda.

Dalam sebuah wawancara tersebut, Nuno Gomes, meyakini bahwa pemain berusia 20 tahun itu akan berkembang dengan pesat bersama Barcelona.

"Trincao pemain yang sangat bagus dan dia masih sangat muda, sehingga ini merupakan langkah besar baginya untuk bermain di Barcelona," kata Nuno Gomes dikutip dari Sportskeeda.

Baca juga: Francisco Trincao, Pemain Portugal ke-9 di FC Barcelona

"Tentu saja saya percaya dia siap bermain di Barcelona, karena jika Anda melihatnya sejak awal hingga sekarang, ia banyak berkembang." tambahnya.

"Dia akan bermain dan belajar banyak dari pemain-pemain hebat, Lionel Messi contohnya." ujarnya.

Meski Francisco Trincao dianggap sebagai "The Next Cristiano Ronaldo", Nuno Gomes tidak setuju dengan hal tersebut.

Menurutnya, Francisco Trincao memiliki kemiripan dengan permainan dari bintang Paris Saint-Germain, Neymar.

"Dalam hal membandingkan dia dengan pemain lain, mungkin dengan segala hormat, dia memiliki kesamaan dengan Neymar," ucapnya.

"Neymar memiliki permainan yang tidak dapat diprediksi dan Trincao bermain sedikit seperti dia." pungkasnya.

Pemain depan Sporting Braga, Francisco Trincao (kiri) menantang bek Rangers asal Kroasia, Borna Barisic selama pertandingan Liga Europa putaran 32 leg kedua antara SC Braga dan Rangers di stadion Municipal di Braga pada 26 Februari, 2020.AFP/MIGUEL RIOPA Pemain depan Sporting Braga, Francisco Trincao (kiri) menantang bek Rangers asal Kroasia, Borna Barisic selama pertandingan Liga Europa putaran 32 leg kedua antara SC Braga dan Rangers di stadion Municipal di Braga pada 26 Februari, 2020.

Blaugrana, julukan Barcelona, sudah resmi mendapatkan jasa Trincao dari SC Braga pada jendela bursa transfer musim dingin 2020.

Pemain yang dijuluki "The Next Cristiano Ronaldo" itu didatangkan dengan biaya transfer sebesar 31 juta euro atau setara Rp 531,3 miliar.

Baca juga: The Next Cristiano Ronaldo Tak Sabar Beraksi di Camp Nou

Pemain yang berposisi sebagai winger itu akan bersama Barcelona hingga lima tahun mendatang atau pada musim 2024/2025.

Kendati demikian, Trincao baru mulai bergabung dengan tim arahan Quique Setien ini pada 1 Juli 2020 mendatang.

Adapun musim 2019/20, Francisco Trincao telah mencatatkan 18 penampilan dengan torehan tujuh gol dan lima assist di Liga Portugal bersama SC Braga.

Torehan gol Trincao diperkirakan masih akan bertambah, sebab kompetisi Liga Portugal masih menyisakan sembilan pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com