Catatan Statistik Menarik Jelang Laga Bundesliga, Frankfurt Vs Moenchengladbach

Kompas.com - 16/05/2020, 20:30 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Bundesliga, kasta teratas Liga Jerman, kembali bergulir sejak pandemi virus corona menangguhkan kompetisi dua bulan lalu.

Pada hari ini Sabtu, (16/5/2020), matchday ke-26, Bundesliga akan menyajikan sejumlah pertandingan menarik, salah satunya adalah pertandingan Eintracht Frankfurt vs Borussia Moenchengladbach yang bisa disaksikan secara live streaming di Mola TV.

Pertandingan Frankfurt vs Moenchengladbach ini dihelat di Stadion Commerzbank-Arena, Frankfurt am Main, Jerman, Sabtu (16/5/2020), pukul 23.30 WIB.

Pertandingan ini dan pertandingan Bundesliga lainnya akan berlangsung secara tertutup dan tidak ada penonton yang hadir di laga tersebut.

Baca juga: Juergen Klopp Turut Antusias Sambut Kembalinya Bundesliga

Die Fohlen, julukan Borussia Moenchengladbach, bahkan meminta para penggemar untuk menghindari berkumpul secara kelompok untuk menonton pertandingan yang disiarkan televisi.

Eintracht Frankfurt saat ini berada di peringkat ke-12 dengan mengumpulkan 28 poin dari 24 pertandingan. Klub berjulukan Die Alder itu kurang satu pertandingan tunda.

Sementara itu, Borussia Moenchengladbach berada di peringkat ke-4 dengan mengumpulkan 49 poin dari 25 pertandingan.

Jelang pertandingan, ada beberapa statistik menarik dari laga Frankfurt vs Moenchengladbach pada matchday ke-26 Bundesliga:

1- Laga nanti akan menjadi pertemuan ke-92 di Bundesliga antara Frankfurt dan Moenchengladbach.

Catatan keseluruhan Frankfurt meraih 34 kemenangan, Moenchengladbach meraih 31 kemenangan dan 26 laga berakhir imbang.

2- Moenchengladbach telah mencetak gol di tujuh pertandingan terakhir mereka di Bundesliga, tetapi mereka juga gagal meraih clean sheet dalam delapan pertandingan terakhir mereka.

3- Setelah melakoni 12 pertandingan kandang Bundesliga musim ini, tercatat Eintracht Frankfurt telah meraih enam kemenangan, tiga imbang dan tiga kekalahan, dengan 27 gol dan 16 gol kebobolan.

4- Dalam 91 pertemuan di Bundesliga, Frankfurt tercatat sudah mencetak 138 gol ke gawang Moenchengladbach. Sementara, Moenchengladbach telah mencetak 134 gol ke gawang Frankfurt.

5- Legenda Frankfurt Bernd Hoelzenbein, tercatat sebagai pencetak gol terbanyak di pertandingan Frankfurt vs Moenchengladbach dengan mengoleksi 12 gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com