Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bermain Game Tak Cukup Mengobati Kerinduan Griezmann terhadap Sepak Bola

Kompas.com - 31/03/2020, 09:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, mengungkapkan kerinduannya terhadap sepak bola.

Hal tersebut ia rasakan setelah dalam beberapa pekan terakhir hanya melakukan aktivitas di rumah.

Kondisi ini terjadi menyusul ditangguhkannya beberapa kompetisi domestik dan internasional di Benua Eropa akibat maraknya penyebaran virus corona.

La Liga menjadi salah satu kompetisi yang terdampak. Kasta tertinggi Liga Spanyol itu telah ditangguhkan sejak Kamis (12/3/2020).

Terhentinya kompetisi tentu sangat dirasakan oleh para pesepak bola dunia, termasuk Griezmann.

Baca juga: Antoine Griezmann Disebut Tidak Bahagia di Barcelona

Pemain berkebangsaan Perancis itu memilih memanfaatkan waktu dengan bermain game bersama tim eSports-nya.

Dilansir dari Marca, Griezmann kerap memainkan game bernama League of Legends.

Namun, dia mengaku bahwa bermain game tidak cukup mengobati kerinduannya terhadap sepak bola.

"Masa karantina berjalan dengan baik, tetapi tidak ada lagi yang bisa kami lakukan," ucap Griezmann.

"Saya sangat merindukan sepak bola. Saya tidak tahu kapan kompetisi akan dilanjutkan lagi. Saya bahkan tidak tahu kapan akan kembali ke pelatihan," tutur dia menambahkan.

Baca juga: Antoine Griezmann Hapus Ketergantungan Barcelona ke Lionel Messi

Selain itu, Griezmann turut menanggapi penundaan Piala Euro 2020 yang telah diumumkan secara resmi oleh Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA).

Tentu dia mengaku kecewa. Namun, pemain berusia 29 tahun itu seperti melihat berkah tersembunyi di balik keputusan tersebut.

Griezmann merasa diuntungkan karena beberapa rekan satu timnya di timnas Perancis disebut sedang mengalami cedera.

"Saya kecewa, tetapi itu yang terbaik," ujarnya.

"Terlebih lagi, kami memiliki banyak cedera musim ini," tutur Griezmann menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com