Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rivaldo: Semoga Ronaldinho Bisa Melewati Masa Sulitnya

Kompas.com - 27/03/2020, 23:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Legenda Barcelona asal Brasil, Rivaldo, memberikan dukungan untuk kompatriotnya saat di timnas Brasil, Ronaldinho.

Ronaldinho saat ini berada di penjara karena menggunakan paspor palsu bersama kakaknya saat berkunjung ke Paraguay.

Tidak hanya itu saja, eks pemain Paris Saint-Germain, Barcelona, dan AC Milan itu masih harus diselidiki untuk kejahatan lainnya.

Baca juga: Rivaldo Nilai Barcelona harus Prioritaskan Neymar Ketimbang Lautaro Martinez

Meskipun di dalam penjara, Ronaldinho yang baru saja berulang tahun ke-40 pada 21 Maret lalu, mendapatkan dukungan dari sahabat sekaligus kompatriotnya saat di timnas Brasil, Rivaldo.

"Saya belum berbicara dengannya sejak dia ditangkap di Paraguay," kata Rivaldo yang dilansir dari Goal.com Brasil.

"Saya hanya dapat berdoa dan memberikan dukungan kepadanya (Ronaldinho) dan saya berharap semoga semuanya dapat segera berakhir," tambahnya.

Rivaldo juga mengerti perasaan yang dialami kompatriotnya saat merayakan hari ulang tahun dibalik jeruji besi.

Namun, Rivaldo berharap bahwa Ronaldinho bisa melewati cobaan ini.

"Pasti sangat membosankan menghabiskan ulang tahunmu di negara asing. Tapi saya yakin bahwa ketika ini semua selesai, Ronaldinho akan lebih kuat," tutur Rivaldo.

Baca juga: Ultah Ke-40, Berikut Trofi dan Penghargaan Individu yang Pernah Diraih Ronaldinho

Rivaldo dan Ronaldinho pernah mengantarkan tim samba, julukan timnas Brasil, meraih gelar juara Piala Dunia 2002.

Timnas Brasil menjadi juara Piala Dunia 2002 setelah berhasil mengalahkan timnas Jerman dengan skor 2-0.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Wahda: Ronaldo Catat 66 Hattrick, Faris Najd Pesta Gol

Al Nassr Vs Al Wahda: Ronaldo Catat 66 Hattrick, Faris Najd Pesta Gol

Liga Lain
Jadwal Siaran Langsung Final Thomas dan Uber Cup 2024, Kans Indonesia Kawinkan Gelar

Jadwal Siaran Langsung Final Thomas dan Uber Cup 2024, Kans Indonesia Kawinkan Gelar

Badminton
Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Liga Spanyol
Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com