Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Laga Kebobolan 6 Gol, Haruskah Persela Rotasi Kiper?

Kompas.com - 09/03/2020, 17:20 WIB
Hamzah Arfah,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Baru dua pertandingan, Persela Lamongan sudah kebobolan enam gol pada ajang Shopee Liga 1 2020

Teranyar, Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, kalah 2-3 dari tim tamu PSIS Semarang di Stadion Surajaya, Sabtu (7/3/2020).

Sebelumnya, pada laga perdana Liga 1 musim ini melawan Persib Bandung, gawang Persela yang dikawal kiper Reky Rahayu juga kebobolan tiga gol.

Baca juga: Sebagai Mantan Pemain, Wallace Costa Tetap Respek kepada Persela

"Evaluasi pasti ada. Kami enggak habis pikir, nanti kami lihat seperti apa proses gol yang terjadi," ujar pelatih Persela, Nilmaizar, setelah kalah dalam laga kontra PSIS.

"Ini satu tim. Tidak bisa kami salahkan kiper saja, semua salah. Bagaimana koordinasi lini pertahanan juga. Nanti semua akan kami evaluasi," ucap dia.

Nilmaizar mengatakan masih akan melihat dan mempelajari gol-gol yang terjadi ke gawang tim asuhannya saat dikalahkan PSIS.

"Kalau gol di Bandung (lawan Persib) itu saya tahu persis, karena (pemain) kurang fokus. Kalau pertandingan ini, akan kami lihat dulu videonya seperti apa dan akan kami evaluasi," kata Nilmaizar.

Sebagai pelatih, Nilmaizar mengaku bertanggung jawab atas kekalahan demi kekalahan yang dialami anak didiknya secara beruntun.

Ia juga tidak memungkiri bahwa barisan pertahanan Persela belum sesuai harapan.

"Saya yang bertanggung jawab, karena semua pemain saya yang pilih. Cuma koordinasi di belakang memang kurang bagus," tutur dia.

Selain Reky, Persela sebenarnya masih memiliki Alfonsius Kelvan untuk opsi di bawah mistar gawang. Ada pula kiper muda Muhammad Rio Agata.

Namun, apakah mereka akan mendapat kesempatan bermain, semua tergantung pada keputusan Nilmaizar sebagai nahkoda tim Laskar Joko Tingkir.

Baca juga: Dianggap Menyinggung Persela, CEO Bali United Beri Klarifikasi

Nilmaizar menyadari harus cepat menemukan solusi atas kekurangan tersebut, termasuk membuat pertahanan tampil lebih solid.

Pasalnya, pada tengah pekan ini atau Jumat (13/3/2020) mendatang, tim Laskar Joko Tingkir dijadwalkan menghadapi tuan rumah Borneo FC.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com