Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Bandung Kedatangan Dua Penyerang Asal Brasil

Kompas.com - 11/01/2020, 21:47 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.comPersib Bandung kedatangan dua pemain asal Brasil, yakni Wander Luiz dan Joel Vinicius, pada Sabtu (11/1/2020). Keduanya berposisi sebagai penyerang.

Wander Luiz merupakan eks pemain V-League, kasta tertinggi Liga Vietnam, Becamex Binh Duong.

Selama satu musim memperkuat Becamex, pemain bernama lengkap Wander Luiz Queiroz Dias ini membukukan 11 gol dari 24 kali penampilan.

Posturnya yang menjulang, 190 cm, dirasa cocok sebagai juru gedor Maung Bandung, julukan Persib. Wander Luiz sendiri saat ini menginjak usia 27 tahun.

Baca juga: Fabiano Beltrame Mulai Gabung Latihan dengan Persib

Sementara itu, Joel Vinicius juga merupakan eks pemain V-League. Klub terakhirnya ialah Song Lam Nghe Ahn FC.

Bersama Song Lam Nghe Ahn FC musim lalu, pemain kelahiran Sao Paulo, 25 November 1994, tersebut mengemas tujuh gol dari 23 pertandingan.

Adapun pemain dengan nama lengkap Joel Vinicius Silva dos Anjos itu memiliki postur 185 cm.

Kedua pemain asal Negeri Samba ini direncanakan masuk daftar skuad Persib menuju tur pramusim Asia Challenge 2020 di Selangor, Malaysia, 18-21 Januari mendatang.

Dalam beberapa hari ke depan, baik Wander Luiz maupun Joel Vinicius akan mendapatkan pemantauan dari tim pelatih.

Tampaknya, kedua pemain ini akan diproyeksikan untuk menggantikan Kevin van Kippersluis yang tidak diperpanjang kontraknya, juga sebagai pengganti Ezechiel N'Douassel yang santer dikabarkan mundur dari Persib.

Baca juga: Tiga Pemain Persib Bersaing di Seleksi Timnas U19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com