Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sadio Mane Sabet Penghargaan Pemain Terbaik Afrika 2019

Kompas.com - 08/01/2020, 07:00 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BBC

KOMPAS.com - Bintang timnas Senegal sekaligus Liverpool, Sadio Mane, dinobabtkan sebagai Pemain Terbaik Afrika 2019.

Mane berhasil mengalahkan rekan setimnya di Liverpool, Mohamed Salah (Mesir), dan Riyad Mahrez (Manchester City/Aljazair), dalam malam penganugerahan yang dihelat di Hurghada, Mesir, Selasa (7/1/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Mane meraih 477 suara, Salah 325 suara, dan Mahrez 267 suara.

Ini merupakan kali pertama Mane dinobatkan sebagai pemain terbaik Afrika.

Baca juga: 5 Skenario Besar dalam Bursa Transfer, Neymar, Pogba dan Mane ke Real Madrid

Sebelumnya, winger 27 tahun itu selalu menduduki posisi runner-up dalam dua edisi sebelumnya, dan peringkat ketiga pada 2016.

"Sepak bola adalah perkerjaan saya. Saya benar-benar senang dan bangga bisa memenangi penghargan ini," tutur Mane dalam pidatonya, seperti dilansir dari BBC.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada keluarga saya, tim nasional saya, staf, federasi dan Liverpool. Ini hari yang besar bagi saya," Mane menambahkan.

Mane memang tampil brilian sepanjang 2019. Ia pernah diganjar trofi sepatu emas dengan torehan 22 golnya di Liga Inggris 2018-2019.

Baca juga: Mulai Musim Depan, Liverpool Kenakan Jersey Produksi Nike

Mane juga berhasil mengantarkan Liverpool meraih tiga gelar bergengsi, yakni Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Sementara itu, di level internasional, Mane berhasil mengantarkan timnas Senegal menjadi runner-up Piala Afrika 2019.

Penghargaan lainnya

Selain pemain terbaik Afrika 2019, acara yang dimotori oleh Federasi Sepak Bola Afrika (CAF) itu juga mengumumkan beberapa penghargaan bergengsi lainnya.

Beberapa penghargaan tersebut di antaranya gol terbaik, pemain muda terbaik, dan federasi sepak bola terbaik.

Penghargaan gol terbaik dimenangi oleh Riyad Mahrez, pemain muda terbaik jatuh ke tangan Achraf Hakimi (Borussia Dortmund/Maroko), dan federasi sepak bola terbaik diberikan kepada Mesir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com