Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Sheffield, Tim Tamu Tak Akan Kaget jika Menang

Kompas.com - 29/12/2019, 11:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Sheffield United, Chris Wilder, mengaku tak akan terkejut jika sukses memetik hasil positif kala bertamu ke markas Manchester City pada lanjutan pekan ke-20 Liga Inggris.

Laga antara Man City vs Sheffield akan digelar di Stadion Etihad, Manchester, Senin (30/12/2019) dini hari WIB.

Jelang laga kontra Man City, Sheffield datang dengan modal rekor pertandingan yang lebih baik dari skuad asuhan Pep Guardiola.

Dari lima pertandingan terakhir ajang Liga Inggris, Sheffield sukses mengumpulkan 10 poin.

Skuad asuhan Chris Wilder hanya menderita satu kali kekalahan dan satu kali hasil seri.

Sementara sang tuan rumah, Man City, tercatat hanya mampu meraih tiga kemenangan dan menderita dua kekalahan.

Baca juga: Setelah Man City, Striker Wolves Raul Jimenez Ingin Kalahkan Liverpool

Kekalahan terakhir diderita Man City kala bertamu ke markas Wolverhampton pada boxing day, Jumat (27/12/2019).

Laga yang digelar di Stadion Molineux itu berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tuan rumah.

Bermodalkan raihan lebih baik dalam lima pertandingan terakhir di ajang Liga Inggris, Chris menyebutkan bahwa bukan tidak mungkin timnya mampu memetik hasil positif.

"Orang mungkin akan melihatnya sebagai pertandingan antara tim promosi melawan tim top sekelas Manchester City, tetapi kami akan berusaha," ucap Chris dikutip dari situs resmi Sheffield.

"Kami tak akan kehilangan apapun," tutur Chris menegaskan.

Baca juga: Sheffield United Vs Man United, Kritik bagi Trio Penyerang Setan Merah

Tidak berhenti di situ, Chris juga menyatakan bahwa bukan suatu kejutan jika tim asuhannya mampu mencuri poin dari Stadion Etihad.

"Jika kami bisa ke sana dan meraih hasil positif, itu bukanlah hasil paling mengejutkan di dunia sepak bola saat ini," kata pelatih yang sukses membawa Sheffield promosi ke Liga Inggris tersebut.

Berdasarkan rekor pertemuan antara Sheffiel dan Man City, keduanya terakhir kali bertemu pada ajang Liga Inggris musim 2006.

Kala itu Man City sukses memetik tiga poin dari kandang Sheffield dengan skor akhir 1-0.

Namun, dua dari tiga pertemuan terakhir lainnya, Sheffield justru mampu menahan imbang Man City.

Tepatnya pada tahun 2006 di Stadion Etihad dan di tahun 1994 kala Man City masih bermarkas di Maine Road.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com