Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal Menarik dari Laga Liverpool Vs Manchester City

Kompas.com - 11/11/2019, 04:20 WIB
Firzie A. Idris,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah fakta menari tersaji pada pertandingan Liverpool vs Manchester City

Pertandingan Liverpool vs Man City di Stadion Anfield, Minggu (10/11/2019), berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan tuan rumah. 

Liverpool langsung memimpin dua gol cepat lewat Fabinho (6') dan Mohamed Salah (13'). The Reds menambah gol ketiga melalui sundulan jarak dekat Sadio Mane pada menit ke-51.

Manchester City baru dapat mengecilkan skor pada menit ke-78 lewat sepakan Bernardo Silva.

Baca juga: Liverpool Vs Man City, The Reds Menang Meyakinkan di Anfield

Berikut adalah lima laga menarik dari partai menghibur dan penuh drama antara Liverpool vs Man City di Stadion Anfield tersebut.

1. Harus ada Solusi untuk Kisruh VAR

Kemenangan Liverpool dibuka oleh gol sangat kontroversial. Tangan bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, tampak mengenai bola di kotak penaltinya sendiri. Sergio Aguero begitu yakin bola mengenai tangan bek Liverpool tersebut sampai mengejar wasit Michael Oliver beberapa meter.

Akan tetapi, wasit meneruskan pertandingan dan Liverpool mencetak gol di ujung gawang satunya lewat tembakan artileri Fabinho. Video Assistant Referee (VAR) melakukan cek dan gol tersebut dianggap sah.

"Saya pikir tangan Trent Alexander-Arnold tak berada di posisi natural, ia bocah yang beruntung. Seharusnya itu penalti," ujar pandit BBC, Chris Sutton.

"Bagi saya, tangannya menjauh dari badan. Michael Oliver ada di situ tetapi sudutnya mungkin tidak tepat untuk mengambil keputusan. Ia wasit top tetapi keputusannya ini mungkin salah," tutur Peter Beagrie, mantan pemain Man City yang jadi pandit MolaTV.

Baca juga: Julio Cesar Chavez Jr: Saya Banyak Melakukan Hal Bodoh

Kejadian di Anfield merupakan insiden VAR terbesar musim ini dan terjadi menyusul gol Sheffield United yang dianulir karena offside tipis kontra Tottenham sehari sebelumnya.

Mike Riley, bos dari asosiasi wasit di Premier League, akan mengadakan pertemuan di London dengan ke-20 perwakilan tim EPL untuk membicarakan isu VAR. mantan wasit top di Liga Inggris ini harus segera mencari solusi agar membantu para juniornya di lapangan.

Adalah keputusan Mike Riley sendiri pada awal musim untuk tidak menyertakan monitor VAR di pinggir lapangan. Menurutnya, keberadaan monitor tersebut hanya akan menyebabkan penundaan tambahan. Akan tetapi, ia bisa jadi berubah pikiran melihat apa yang terjadi sejauh ini.

2. Mohamed Salah Raja Anfield

Berkat golnya ke gawang Claudio Bravo, Mohamed Salah kini telah terlibat dalam 52 gol dari hanya 44 penampilan di Anfield pada ajang Premier League.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

Liga Lain
Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Liga Lain
Hasil Atalanta Vs Bayer Leverkusen 3-0, La Dea Juara Liga Europa!

Hasil Atalanta Vs Bayer Leverkusen 3-0, La Dea Juara Liga Europa!

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com