Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daki 14 Puncak Tertinggi, Pria Nepal Ini Cuma Butuh 6 Bulan

Kompas.com - 30/10/2019, 17:38 WIB
Josephus Primus

Penulis

KATHMANDU, KOMPAS.com - Pria Nepal yang juga pendaki gunung Nirmal Purja hanya butuh waktu 6 bulan untuk mendaki 14 puncak gunung tertinggi dunia.

Laman antaranews.com menulis, Purja melampaui banyak pendaki gunung di dunia.

Baca juga: Gunung Mana yang Tertinggi Sedunia, Everest atau Mauna Kea?

Pasalnya, pendaki lain butuh waktu bertahun-tahun untuk sampai ke puncak 14 puncak dimaksud.

Terkini, Purja baru saja mendaki puncak Gunung Shishapangma berketinggian 8.027 meter di Tibet.

Istana Potala, Tibet.Thinkstock Istana Potala, Tibet.

Sepekan sebelumnya, ia sudah mendaki hingga ke puncak Gunung Annapura melalui Proyek Mungkin.

Menurut Badan Mingma Sherpa of The Seven Summit Tracks, Purja, saat mendaki Shishapangma, ditemani tiga orang sherpa.

Sepatu boots Bally Reindeer-Himalaya yang dipakai dalam pendakian pertama Gunung Everest oleh Sherpa Tenzing Norgay pada 1953 BALLY Sepatu boots Bally Reindeer-Himalaya yang dipakai dalam pendakian pertama Gunung Everest oleh Sherpa Tenzing Norgay pada 1953

Purja menulis di akun Instagram-nya "misi berhasil" dari puncak Shishapangma.

Selain mendaki Annapurna, puncak tertinggi kesepuluh di dunia, pada 23 April lalu, Purja mengincar puncak berketinggian 8.000 meteran berikutnya.

Puncak-puncak itu adalah Dhaulagiri, Kanchenjunga, Everest, Lhotse, dan Makalu pada bulan-bulan berikutnya.

Lhakpa Sherpa memecahkan rekor sebagai perempuan yang paling banyak mencapai puncak gunung tertinggi di dunia.Michael Kodas via http://www.outsideonline.com Lhakpa Sherpa memecahkan rekor sebagai perempuan yang paling banyak mencapai puncak gunung tertinggi di dunia.

Purja lantas bertolak ke Pakistan.

Di negara itu, ia mendaki puncak-puncak Nanga Parbat, Gasherbrum I, Gasherbrum II, K2, dan Broad Peak menurut catatan Badan Mingma tersebut.

Sementara, di Nepal, Purja mendaki dua puncak yakni Cho Oyu dan Manaslu, sebelum menuju Tibet.

Total, 8 dari 14 puncak tertinggi di dunia ada di Nepal.

Pendaki gunung asal Nepal, Nirmal Purja berhasil mendaki 14 gunung dengan ketinggian 8.000 meter di atas permukaan laut (mdpl) dalam waktu 6 bulan 6 hariInstagram @Nimsdai Pendaki gunung asal Nepal, Nirmal Purja berhasil mendaki 14 gunung dengan ketinggian 8.000 meter di atas permukaan laut (mdpl) dalam waktu 6 bulan 6 hari

Lantas, 5 di Pakistan dan 1 di Tibet.

Catatan para pakar daki gunung menunjukkan hanya ada setikar tiga puluhan pendaki saja yang bisa menaklukkan 14 puncak tertinggi itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com