Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atlet Bulu Tangkis Indisipliner, PBSI Akan Pasang CCTV di Pelatnas

Kompas.com - 16/10/2019, 15:41 WIB
Nugyasa Laksamana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti, menyadari ada sebagian atletnya yang melakukan tindakan indisipliner.

Tindakan indispliner yang dimaksud yakni atlet keluar dari pemusatan latihan nasional (pelatnas) atau asrama di luar jam normal.

Pelatih bulu tangkis ganda campuran Indonesia, Richard Mainaky, menyebut secara spesifik bahwa ada atlet yang keluar asrama pada pukul 01.00 dini hari tanpa seizinnya.

Baca juga: Link Live Streaming Persija Vs Semen Padang, Kickoff 15.30 WIB

Susy pun memastikan bahwa PBSI akan mengawasi atletnya secara ketat, salah satunya dengan cara memasang CCTV (kamera pemantau) di pelatnas.

"Nanti kami mau pasang CCTV. Kemungkinan nanti mau dipasang, seperti di pintu masuk, di sekitaran asrama juga. Akan kami perbanyak," ujar Susy saat ditemui di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Selasa (15/10/2019) malam.

Susy sadar bahwa pihaknya tak bisa selama 24 jam mengawasi para atlet yang berada di Pelatnas Cipayung.

Oleh karena itu, CCTV diperlukan untuk bisa memantau aktivitas semua atlet di pelatnas agar mematuhi aturan yang berlaku.

Baca juga: Perankan Susy Susanti dan Alan Budikusuma, Pemain Film Ini Tepar

"Ada beberapa pemain yang memang kurang disiplin. Kami sudah tahu sih orangnya, itu lagi, itu lagi," ujar Susy.

"Kami sudah kasih peringatan ke pemain-pemain seperti itu. Satu, kami kasih surat peringatan, lalu kami tak kirim dia ke pertandingan, lalu tak ikut masuk tim."

Selain itu, kata Susy, PBSI juga akan memberikan sanksi tegas kepada oknum petugas keamanan yang terbukti melakukan pembiaran.

Pasalnya, dikabarkan ada atlet yang keluar pelatnas dengan menggunakan surat tanpa tanda tangan pelatih dan pengurus asrama.

"Kalau atlet ada keperluan yang membuat mereka harus keluar pelatnas, harus pakai surat dengan tanda tangan pelatih."

Baca juga: Indonesia Vs Vietnam, Irfan Bachdim Beberkan Alasan Garuda Kalah

"Kalau pelatih tidak ada, minta tanda tangan ibu asrama. Kalau ada surat baru mereka bisa keluar," ujar Susy.

Berdasarkan aturan PBSI, atlet harus sudah kembali ke pelatnas paling malam pukul 10.00.

Seandainya melampaui batas aturan, atlet harus bisa memberikan penjelasan kepada pelatih.

"Selama atlet di pelatnas, tentu itu menjadi tanggung jawab kami kepada orang tua mereka," kata Susy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com