Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Malaysia, Evan Dimas Ungkap Kelebihan Harimau Malaya

Kompas.com - 04/09/2019, 09:20 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.COM - Gelandag Tim Nasional Indonesia, Evan Dimas, mewanti-wanti timnya jelang pertandingan antara Indonesia vs Malaysia pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Jakarta, Kamis (5/9/2019).

Jelang pertandingan Indonesia vs Malaysia, Evan Dimas meminta timnya mewaspadai situasi bola mati (set piece) dari Malaysia. 

Evan Dimas menganggap Malaysia cukup berbahaya dari situasi bola mati. 

"Saya merasa kami harus mewaspdainya," ujar Evan usai berlatih di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (3/9/2019) malam.

Baca juga: Indonesia Vs Malaysia, Agenda Timnas dan Harimau Malaya pada Hari Ini

Menurut pemain berusia 24 tahun itu, Malaysia memiliki kemampuan untuk menciptakan peluang mencetak gol dari kondisi-kondisi yang tampak tidak berbahaya.

Agar hal itu tidak terjadi, Evan Dimas memastikan bahwa timnas Indonesia akan tampil fokus dan bekerja keras sepanjang pertandingan.

Soal 'set piece' Malaysia yang membawa 'bencana', timnas U-18 Indonesia merasakannya baru-baru ini di Piala AFF U-18 2019 yang berlangsung pada Agustus 2019 di Vietnam.

Ketika itu, di babak semifinal, Indonesia harus merasakan gawangnya dihujam tiga gol Malaysia yang diciptakan dari situasi bola mati.

Indonesia pun kalah dengan skor 3-4.

Evan Dimas tentu saja tidak ingin situasi serupa terulang.

Dengan semua persiapan yang telah dilakukan, pemain klub Barito Putera itu yakin Indonesia akan menaklukkan Malaysia.

"Apalagi kami bermain di kandang dengan dukungan masyarakat Indonesia. Rekan-rekan sudah tidak sabar untuk melawan Malaysia dan Insya Allah kami mendapatkan hasil terbaik," tutur Evan.

Indonesia menghadapi Malaysia pada laga perdananya di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Kamis (5/9), di SUGBK, mulai pukul 19.30 WIB.

Itu merupakan penampilan pertama tim nasional Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia setelah menjalani sanksi FIFA di rentang tahun 2015-2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com