Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Cuci Gudang, AC Milan Siap Tampung Luka Modric

Kompas.com - 17/07/2019, 09:40 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan sedang menjajaki kemungkinan transfer gelandang Real Madrid, Luka Modric.

Real Madrid sedang melakukan perombakan besar-besaran di tubuh skuadnya

Beberapa pemain yang sudah "tidak layak pakai" bakal dijual dan diganti dengan pemain baru pada bursa transfer musim panas ini.

Baca juga: Hazard Minta Nomor 10 ke Modric, tetapi Tak Dikasih

Salah satu pemain yang diprediksikan bakal menjadi korban revolusi Los Blancos adalah Luka Modric.

Kontrak gelandang berpaspor Kroasia itu tinggal menyisakan satu musim

Real Madrid dikabarkan tidak berencana untuk menambah masa bakti Modric.

Hal itu mengindikasikan bahwa Real Madrid akan melepas Modric di musim panas ini.

Baca juga: Lolos Tes Medis, Theo Hernandez Segera Diresmikan AC Milan

Beberapa klub sudah menyatakan minatnya terhadap gelandang 34 tahun itu.

Salah satunya datang dari klub peserta Serie A, yakni AC Milan.

Dilansir dari Football Italia, Rabu (17/7/2019), menurut laporan jurnalis Sky Sports, Gianluca Di Marzio, pihak AC Milan telah melakukan pembicaraan dengan agen Modric, Vlado Lemic.

Baca juga: AC Milan Resmi Didiskualifikasi dari Liga Europa 2019-2020

Kehadiran legenda timnas Kroasia, Zvonimir Boban, di kubu I Rossoneri bisa menjadi daya tarik Modric untuk pindah markas dari Santiago Bernabeu ke San Siro.

Namun, untuk mewujudkan transfer Modric, AC Milan perlu memperhatikan gaji Modric.

Mantan pemain Tottenham Hotspur itu saat ini menerima pendapatan sebesar 12,5 juta euro (sekitar Rp195 miliar) per tahunnya di Real Madrid.

Nilai sebesar itu bisa menjadi penghalang AC Milan untuk mendapatkan jasa Modric.

Baca juga: Goodbye AC Milan, San Siro Dikuasai Duo Biru-Hitam Musim Depan

Pasalnya, AC Milan sendiri sedang berhemat untuk menyeimbangkan neraca keuangan mereka.

Tetapi, jika transfer ini terwujud, maka Modric akan menjadi pemain kedua Real Madrid yang hengkang ke AC Milan musim panas ini. 

Sebelumnya, AC Milan telah mendatangkan Theo Hernandez. Bek kiri asal Perancis itu dibeli ditebus AC Milan dengan mahar sebesar 20 juta euro (sekitar Rp 312 miliar). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com