Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala Afrika 2019, 4 Negara Sudah Lolos ke Fase Gugur

Kompas.com - 29/06/2019, 07:03 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

KAIRO, KOMPAS.com - Empat negara sudah memastikan tiket lolos ke fase gugur Piala Afrika 2019. 

Negara terbaru yang meraih tiket ke babak 16 besar Piala Afrika 2019 adalah Maroko. 

Timnas Maroko menjadi tim pertama yang lolos dari Grup D seusai menang tipis 1-0 atas Pantai Gading, Jumat (28/6/2019). 

Gol tunggal kemenangan tim berjulukan Singa Atlas itu di Stasion Al Salam dicetak oleh Youssef En Neysri pada menit ke-23. 

Baca juga: 5 Hal Menarik dari Piala Afrika 2019 di Mesir

Berkat kemenangan atas Timnas Pantai Gading tersebut, Maroko kini memimpin klasemen Grup D dengan hasil sempurna dari dua laga. 

Sebelumnya, anak-anak asuhan Herve Renard itu juga menang tipis 1-0 atas Namibia pada pertandingan pertama, 23 Juni 2019. 

Pada pertandingan pamungkas, Maroko akan berhadapan dengan Timnas Afrika Selatan. 

Afrika Selatan baru sekali memainkan pertandingan dan kalah 0-1 dari Timnas Pantai Gading. 

Laga kedua tim berjulukan Bafana Bafana itu baru akan dimainkan pada Sabtu (29/6/2019) kontra Namibia. 

Baca juga: 5 Fakta Piala Afrika 2019, Turnamen yang Dulunya Dikeluhkan Klub Eropa

Terlepas dari hasil laga versus Namibia, Afrika Selatan sudah diwaspadai oleh Herve Renard. 

"Afrika Selatan adalah tim yang tangguh sehingga kami tak boleh berbuat kesalahan," kata pelatih Timnas Maroko itu seusai pertandingan. 

Maroko menjadi negara keempat yang lolos ke babak fase gugur Piala Afrika 2019. 

Tiga tim yang terlebih dahulu meraih tiket ke babak 16 besar adalah tuan rumah Mesir (Grup A), Nigeria (Grup B), dan Aljazair (Grup C). 

Untuk diketahui, Piala Afrika 2019 terdiri atas enam grup. 

Baca juga: Fakta-fakta Mesir pada Perhelatan Piala Afrika

Peringkat pertama dan kedua tiap-tiap grup memastikan tiket lolos otomatis ke babak 16 besar. 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com