Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Transfer, Tolak Barcelona, Matthijs de Ligt Mantap ke PSG?

Kompas.com - 20/06/2019, 10:00 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Keinginan Barcelona untuk memboyong bek Ajax Amsterdan, Matthijs de Ligt, ke Camp Nou pada bursa transfer musim panas tahun ini tampaknya tak akan terwujud.

Sebab, pemain berusia 19 tahun itu dikabarkan telah menolak tawaran untuk bergabung dengan Barcelona.

Seperti diberitakan radio Spanyol, Cadena Ser, yang dikutip Bolasport.com, Kamis (20/6/2019), De Ligt menyatakan bahwa dia menolak bergabung dengan Barcelona meski klubnya, Ajax Amsterdam, telah memberikan lampu hijau.

Ajax diketahui telah menyepakati tawaran transfer senilai 75 juta euro (sekitar Rp 1,2 triliun) yang disodorkan Barcelona untuk meminang De Ligt.

Akan tetapi, agen De Ligt, Mino Raiola, menyatakan bahwa kliennya tidak menyepakati transfer tersebut.

Baca juga: Pacar de Ligt Cari Rumah di Paris, Kode Gabung PSG?

Menanggapi hal itu, Presiden Barcelona, Josep Mario Bartomeu, pun dikabarkan langsung terbang ke Amsterdam demi meyakinkan De Ligt untuk bergabung klubnya.

Langkah pernah berhasil diterapkan Barcelona untuk meyakinkan rekan De Ligt di timnas Belanda, Frenkie de Jong. Namun, cara serupa tampaknya tidak akan mempan untuk mendapatkan De Ligt.

Dengan penolakan kepada Blaugrana, De Ligt semakin menunjukkan sisi misterius dan penuh teka-teki terkait klub mana yang akan ia jajaki.

Baca juga: Mino Raiola Bantah Telah Negosiasi dengan PSG untuk Matthijs de Ligt

Menurut rumor yang sudah beredar, Paris Saint-Germain (PSG) menjadi klub terdepan yang akan bisa menggaet pesepak bola berpostur 189 sentimeter itu. 

Sementara itu, Bayern Muenchen dan Juventus juga turut memantau untuk melakukan manuver guna menikung PSG dalam perburuan tanda tangan De Ligt. (Ahmad Tsalis)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com