Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Alasan Perpisahan Gennaro Gattuso dari AC Milan

Kompas.com - 28/05/2019, 16:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Perpisahan Gennaro Gattuso dan AC Milan tinggal menunggu hitungan hari. Kabarnya pengumuman resmi pengunduran diri Gattuso akan dilakukan pada Selasa (28/5/2019) waktu Italia.

Keputusan itu diambil Gattuso setelah pertemuannya dengan CEO AC Milan, Ivan Gazidis, pada Senin malam.

Gattuso sendiri masih memiliki sisa kontrak dua tahun bersama AC Milan. Namun, sesuai kesepakatan bersama, kedua belah pihak setuju untuk tidak lagi memperpanjang kerja sama.

Baca juga: SPAL Vs Milan, Gattuso Bertanggung Jawab atas Kegagalan Rossoneri

Salah satu alasan AC Milan memutuskan untuk tidak lagi memakai jasa Gattuso adalah gagalnya tim yang berjuluk Rossoneri (Si Merah-Hitam) itu lolos ke Liga Champions musim depan.

AC Milan hanya menempati peringkat kelima Liga Italia dengan 68 poin, kalah dari Inter Milan dan Atalanta yang masing-masing berada di posisi keempat dan ketiga dengan raihan 69 poin.

Akan tetapi, seperti yang dilansir BolaSport dari Tuttomercatoweb, alasan perpisahan Gattuso dan AC Milan adalah perbedaan pandangan strategi transfer pemain.

Gattuso ingin AC Milan merekrut beberapa pemain yang mempunyai pengalaman. Dengan begitu, ia yakin AC Milan akan membuat lompatan kualitas tim.

Baca juga: Andre Silva Kembali ke AC Milan Musim Depan

Akan tetapi, Ivan Gazidis tidak mengizinkannya. CEO yang bergabung dengan AC Milan pada 2018 itu ingin Rossoneri terus merekrut pemain murah dan pemain muda untuk kemudian dijual dengan nilai lebih tinggi. Keinginan itu seperti keinginan Elliott Advisors sebagai pemilik klub.

Kondisi ini jelas bertentangan dengan keinginan Gattuso. Maka dari itu, ia tidak ingin melanjutkan karier kepeletihannya di AC Milan.

Sejak menangani AC Milan pada November 2017, menggantikan Vincenzo Montella, Gattuso belum mempersembahkan gelar sekalipun bagi klub yang dibelanya saat menjadi pemain tersebut.

Prestasi terbaiknya adalah musim 2018-2019, membawa AC Milan meriah 68 poin. Angka itu adalah pencapian tertinggi AC Milan di Liga Italia sejak musim 2013-2014. (Dwi Widijatmiko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com