Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Fakta Menarik Usai Kemenangan Man City pada Final Piala FA

Kompas.com - 19/05/2019, 06:30 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BBC,Opta

KOMPAS.com - Manchester City berhasil memastikan gelar juara Piala FA setelah melibas Watford pada laga final yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (18/5/2019).

Pada pertandingan yang dihadiri sekitar 85.000 penonton itu, Man City sukses meraih kemenangan telak 6-0.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Jadi Pemain Terbaik Liga Italia

Raheem Sterling menjadi aktor utama keberingasan Man City berkat hat-trick atau tiga gol yang ia torehkan. Adapun tiga gol lainnya dilesakkan David Silva, Kevin de Bruyne, dan Gabriel Jesus.

Keberhasilan ini tak sekadar menghasilkan gelar juara Piala FA bagi Man City, tetapi juga menelurkan sejumlah fakta dan statistik menarik.

Berikut ini 8 fakta yang dirangkum Kompas.com dari berbagai sumber seusai laga final Piala FA antara Man City dan Watford:

1. Man City menjadi klub putra Inggris pertama yang mampu meraih tiga gelar juara sekaligus (treble winner) di kancah domestik. Sepanjang musim 2018-2019, mereka sukses menjuarai Piala Liga Inggris (League Cup), Liga Inggris (Premier League), dan Piala FA.

2. Man City menjadi klub kasta teratas Inggris pertama yang mampu menorehkan 50 kemenangan pada berbagai kompetisi dalam rentang satu musim.

3. Watford sudah menelan 11 kekalahan dari Man City pada berbagai kompetisi, dengan kebobolan 38 gol.

4. Man City menjadi tim keempat yang memenangi dua ajang domestik (Piala FA dan Piala Liga Inggris/League Cup) dalam semusim setelah Arsenal (1992-1993), Liverpool (2000-2001), dan Chelsea (2006-2007).

5. Man City asuhan Pep Guardiola menjadi tim ketiga yang mampu mencetak 6 gol pada laga final Piala FA setelah Blackburn (menang 6-1 atas Sheffield Wednesday pada 1890) dan Bury (menang 6-0 atas Derby pada 1903).

Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengangkat Piala FA usai laga final Man City Vs Watford di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (18/5/2019).AFP/DANIEL LEAL-OLIVAS Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengangkat Piala FA usai laga final Man City Vs Watford di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (18/5/2019).

6. Man City sanggup mencetak 26 gol pada Piala FA musim 2018-2019, atau yang terbanyak setelah Charlton (29 gol) dan Derby (37 gol) pada musim 1945-1946.

7. Pep Guardiola menjadi pelatih kedelapan yang sudah mencicipi juara Liga Inggris, Piala Liga Inggris, dan Piala FA setelah Bill Nicholson, Don Revie, Joe Mercer, Kenny Dalglish, George Graham, Sir Alex Ferguson, dan Jose Mourinho.

8. David Silva menjadi pemain kedua Man City yang mencetak gol pada laga final Piala FA dan Piala Liga Inggris setelah Yaya Toure.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com