Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

James Rodriguez Beri Sinyal Ingin Kembali ke Real Madrid

Kompas.com - 23/02/2019, 07:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Gelandang timnas Kolombia, James Rodriguez, mengaku hanya ingin kembali ke Real Madrid di tengah situasi tak menentu bersama Bayern Muenchen saat ini.

Di musim ini, James sedang menjalani tahun kedua masa pinjaman bersama Bayern Muenchen. Meski Bayern Muenchen punya opsi memermanenkan, James memilih tidak mau berharap banyak.

James justru lebih berharap Real Madrid mau menerimanya kembali saat kontrak pinjamnya berakhir pada 30 Juni 2019 nanti.

"Di Madrid, saya punya segalanya. Saya memiliki rumah dan orang-orang yang menyayangi saya. Kelak kita akan melihat apa yang terjadi," tutur James, seperti dilansir BolaSport.com dari laman media Spanyol, AS.

"Namun, pada saat ini, saya masih memiliki kontrak dengan Bayern Muenchen," ujar James melanjutkan.

Baca Juga : Neymar Dituding Jadi Alasan Cristiano Ronaldo Hengkang dari Real Madrid

Pernyataan ini bisa dikatakan menjadi sinyal James tidak lagi betah bermain di Bayen Muenchen. Rumor keretakan hubungan James dengan pelatih Niko Kovac dan petinggi Bayern Muenchen menjadi faktor lainnya.

Sebelumnya, beberapa klub papan atas seperti Juventus, Liverpool, dan Arsenal dirumorkan berminat memboyong pencetak gol terbaik Piala Dunia 2014 itu pada musim dingin kemarin.

Hanya, hingga bursa transfer ditutup, tidak ada manuver nyata dari tim-tim peminat sehingga James akhirnya tetap bertahan bersama Bayern hingga akhir musim nanti.

Baca Juga : Ingin Gaet Eriksen, Real Madrid Siap Tumbalkan James Rodriguez

Adapun James dipinjamkan ke Bayern Muenchen saat Real Madrid masih dilatih oleh Zinedine Zidane. Saat itu, Zidane lebih memilih duo Spanyol, Isco Alcaron dan Marco Asensio, untuk mengisi lini tengah Real Madrid.

Kepergian Zidane akhir musim lalu bisa jadi membuka peluang James kembali berseragam Real Madrid musim depan. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com