Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thomas Tuchel Tak Mau Cedera Neymar Dijadikan Alasan Kekalahan PSG

Kompas.com - 04/02/2019, 10:04 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

 

KOMPAS.com - Tanpa kehadiran Neymar, Paris Saint-Germain (PSG) menelan kekalahan pertama di Liga Perancis musim ini.

Tim besutan Thomas Tuchel itu takluk 1-2 di markas Olympique Lyon, di Stadion Gropama, Dechines-Charpieu, pada lanjutan Liga Perancis, Minggu (3/1/2019) atau Senin (4/2/2019) dini hari WIB.

Neymar memang tidak bermain di laga ini karena sedang menderita cedera metatarsal. Striker asal Brasil ini harus menepi selama 10 pekan setelah terkena cedera pada laga melawan Strasbourg, Januari 2019 lalu.

Tanpa kehadiran Neymar, dominasi PSG di Liga Perancis pun seolah menurun. PSG langsung menelan kekalahan pertama setelah Neymar absen.

Kendati demikian, pelatih PSG, Thomas Tuchel, menampik absennya Neymar adalah penyebab kekalahan tim raksasa Perancis itu.

Baca juga: Tanpa Neymar, Bahaya Mengintai PSG di Liga Champions

"Saya tak tahu apakah kami merasa kehilangan mereka tetapi nyatanya kami tidak memiliki Neymar kedua atau (Marco) Verratti kedua, tetapi kami penuh percaya diri dengan adanya pemain lain," ujar eks pelatih Borussia Dortmund itu, dikutip BolaSport.com dari Four Four Two.

"Ada begitu banyak peluang di lini Angel (Di Maria) dan (Julian) Draxler di mana mereka tampil sangat bagus," kata Tuchel menambahkan.

PSG sempat unggul terlebih dulu lewat gol Angel Di Maria pada menit 7', walau akhirnya tuan rumah Lyon mampu membalikkan kedudukan lewat gol Moussa Dembele (33') dan Nabil Fekir (49').

Baca juga: Tuchel Takut Neymar Tak Bisa Perkuat PSG Saat Jumpa Man United

"Kami juga terlalu pasif setelah gol pertama, kurang presisi, kami banyak membuat keputusan buruk," ujar Tuchel.

"Lyon bermain dengan kualitas yang jauh lebih baik, tetapi saya suka dengan penampilan kami di babak kedua," tutur dia melanjutkan.

Meski kalah dari Lyon, PSG masih menduduki puncak klasemen Liga Perancis.

Mereka masih mempunyai tabungan dua laga dan terpaut sepuluh poin dari posisi dua yang diduduki Lille. (Dimas Wahyu Indrajaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com