Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anthony Martial Segera Dapat Perpanjangan Kontrak hingga 2024

Kompas.com - 30/01/2019, 20:45 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Anthony Martial segera mendapatkan perpanjangan kontrak selama lima setengah tahun bersama Manchester United.

Seperti dilansir Sky Sports, Rabu (30/1/2019), striker 23 tahun itu dikabarkan telah menyepakati perpanjangan kontrak dengan Manchester United. Martial dijadwalkan menandatangani kontrak anyarnya pada pekan ini.

Kedua belah pihak menyepakati perpanjangan kontrak setelah melalui negosiasi alot selama beberapa bulan terakhir.

Martial bahkan sempat menolak tawaran perpanjangan kontrak yang disodorkan Manchester United pada Oktober 2018 lalu.

Sebenarnya, kontrak Martial bersama Manchester United akan habis pada akhir musim ini. Akan tetapi, Manchester United mengaktifkan klausa perpanjangan kontrak satu tahun pada November lalu.

Baca juga: Solskjaer Optimistis Bisa Pertahankan David de Gea dan Anthony Martial

Jika kontrak anyar itu telah ditandatangani, Martial akan bertahan di Stadion Old Trafford hingga musim panas 2024 mendatang.

Martial telah mencetak 10 gol dalam 25 penampilan di semua kompetisi sepanjang musim ini. Performa apik itu yang membuat Manchester United ingin mempertahankan Martial dengan kontrak jangka panjang.

Baca juga: Ole Gunnar Solskjaer Berikan Dampak Positif kepada Anthony Martial

Selain Martial, Manchester United juga sedang berusaha mengikat kiper, David de Gea, dengan kontrak anyar.

Manajer karteker Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, bahkan mengklaim ada perkembangan dalam proses negosiasi perpanjangan kontrak David de Gea.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com