Cetak Gol Tiap 30 Menit, Alcacer Resmi Dibeli Dortmund dari Barcelona

Kompas.com - 24/11/2018, 08:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Borussia Dortmund secara resmi memermanenkan penyerang Paco Alcacer dari Barcelona, Jumat (23/11/2018) atau Sabtu dini hari WIB.

Hal ini menjadi menarik karena Alcacer belum menuntaskan status pinjaman selama semusim sejak Agustus lalu.

Untuk menebus Alcacer, Dortmund harus merogoh kocek sebesar 2 juta euro atau setara dengan Rp 397 miliar.

Setelah dipermanenkan, Alcacer mendapat kontrak jangka panjang selama lima musim hingga 2023 mendatang.

Baca juga: Paco Alcacer, Pemain Pengganti Paling Efektif di Eropa

Direktur olahraga Dortmund, Michael Zorc, merasa ini adalah keputusan tepat yang diambil tim mengingat kontribusi besar Alcacer selama tiga bulan ke belakang.

"Paco bermain dengan penuh komitmen bersama kami dan dia dengan cepat menyesuaikan diri serta jadi bagian penting skuat kami," kata Michael Zorc dikutip BolaSport.com dari Goal.

"Dia sosok penyerang yang berkualitas dan membantu kami menang dalam sejumlah laga penting. Borussia Dortmund menantikan lebih banyak gol dan assist dari Paco untuk tahun-tahun berikutnya," ujar Zorc menambahkan.

Baca juga: Barcelona Korbankan Para Pemain Setia untuk Datangkan Suksesor Luis Suarez

Senada dengan Zorc, Alcacer merasa Dortmund adalah tim yang tepat untuk perkembangan kariernya.

"Saya sungguh bahagia di Dortmund. Bergabung di sini merupakan keputusan terbaik saya," kata sang pemain, dikutip BolaSport.com dari Bvb.de.

"Saya akan melakukan segalanya yang saya bisa untuk mengucapkan terima kasih atas kepercayaan klub," tutur pemain asal Spanyol ini menambahkan.

Di Dortmund, Alcacer langsung moncer di Liga Jerman dengan catatan 8 gol hanya dari 234 menit tampil.

Artinya, dia rata-rata cuma butuh berkeringat tak sampai setengah jam (29,25 menit) buat melesakkan satu gol. Uniknya, tujuh dari delapan gol Alcacer tercipta ketika menjadi pemain pengganti. (Beri Bagja, Lariza Oky Adisty)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com